Lembaga survei Indikator Politik Indonesia melaporkan pada 16 Mei 2024Â bahwa 83,2 persen responden setuju dengan kebijakan one way dan contraflow yang diterapkan pemerintah dan Polri selama mudik Lebaran 2024. Temuan ini didasarkan pada survei nasional mengenai evaluasi publik terhadap penyelenggaraan mudik tahun ini.
Peneliti Indikator Politik Indonesia, Bawono Kumoro, menyatakan bahwa mayoritas responden merasakan dampak positif dari kebijakan rekayasa lalu lintas tersebut terhadap kelancaran perjalanan. Persentase masyarakat yang setuju mengalami sedikit kenaikan dari 82,2 persen pada tahun 2023 menjadi 83,2 persen pada tahun 2024.
Survei dilakukan pada 24-26 April 2024 dengan metode telepon, melibatkan 1.217 responden yang dipilih melalui random digit dialing (RDD). Toleransi kesalahan survei diperkirakan sekitar 2,9 persen dengan tingkat kepercayaan 95 persen.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H