Mohon tunggu...
Steffi
Steffi Mohon Tunggu... Pelajar Sekolah - Murid SMP

Saya seorang murid SMP yang ingin mengikuti tantangan guru saya untuk menulis selama sebulan. Hobi saya gambar, menari, membaca, dll.

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Top 5 Jurusan Kuliah Terpopuler di Indonesia

29 Oktober 2024   17:43 Diperbarui: 29 Oktober 2024   17:44 40
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Pemilihan jurusan dalam kuliah adalah hal yang sangat krusial karena menentukan karier kita untuk ke depannya dan biaya kuliah itu tidak bisa dipandang remeh. Maka dari itu, setiap orang pastinya sangat berhati-hati dalam memilih jurusan dengan mempertimbangkan stabilitas, kelebihan, dan termasuk kepopuleran. Berikut 5 jurusan yang paling diminati oleh orang Indonesia :

1. Kedokteran

Jurusan yang satu ini memiliki peminat yang sangat tinggi tiap tahunnya dikarenakan banyaknya tenaga medis yang dibutuhkan, serta pekerjaan seperti dokter ini menjanjikan gaji yang besar dan karier yang stabil. Maka, tidak heran banyak orang yang mengambil karier sebagai dokter. 

Akan tetapi, jurusan kedokteran ini bisa dibilang cukup berat. Karena ilmu yang dipelajari tergolong rumit, diperlukan banyak praktikum dan latihan untuk mematangkan calon dokter. Hal ini pun menyebabkan waktu yang harus ditempuh mahasiswa kedokteran cukup banyak, sekitar 6-7 tahun bagi mahasiswa pada umumnya dan sekitar 5-6 tahun bagi mahasiswa yang tergolong genius. Jadi, kalau mau ambil fakultas kedokteran, ada kelebihan dan kekurangannya yang perlu diperhitungkan.

2. Ilmu komunikasi

Ilmu komunikasi adalah seni memahami dan menyampaikan pesan dengan efektif. Ilmu ini seringkali dipandang remeh oleh orang-orang. Padahal, ilmu komunikasi ini menjadi salah satu jurusan yang diminati oleh murid dikarenakan prospek kerja lulusan jurusan ini beragam dan lebih fleksibel jika ingin menyesuaikan dengan bakat dan minat. Ilmu komunikasi ini berfokus pada kemampuan menulis, berbicara di depan banyak orang atau public speaking, analisis media, dll.

Meski begitu, jika Anda mengambil jurnalisme atau media kreatif sebagai pekerjaan nantinya, gaji awal yang Anda dapatkan agak rendah. Anda harus memulai karier awal dengan gaji yang tidak setinggi gaji dokter atau IT. Selain itu, persaingan di dalam dunia pekerjaan tentunya sangat ketat karena ilmu komunikasi juga adalah jurusan yang populer.

3. Manajemen

Jurusan manajemen ini sangat populer di kalangan orang Indonesia karena luasnya opsi pekerjaan yang terbuka jika mengambil manajemen. Sebagai contoh, beberapa prospek kerja lulusan jurusan manajemen diantaranya yaitu recruiter, marketer, staf keuangan, staff operasional, banker, hingga menjadi business manager.

Namun, seperti jurusan yang sebelum-sebelumnya, jurusan ini juga pastinya memiliki kekurangan seperti bagaimana lulusan manajemen seringkali dipandang sebagai calon staf atau pegawai kerja saja dan Anda harus berjuang keras untuk mendapatkan promosi. Ditambah lagi dengan persaingan atau kompetisi yang ketat tentunya.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun