Mohon tunggu...
Sopian Ahmad
Sopian Ahmad Mohon Tunggu... Freelancer - Freelancer Remote Worker

Jangan merasa "takut" dengan begitu kau tak akan "mati"

Selanjutnya

Tutup

Lyfe Pilihan

Akhir Kisah Si Pesuruh Gelap: “Healer”

21 Februari 2015   20:55 Diperbarui: 17 Juni 2015   10:45 4460
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Hiburan. Sumber ilustrasi: FREEPIK/Rawpixel

Ketika sebuah drama kesayangan berakhir, harapan yang selalu ada adalah episode terakhir akan menjelaskan cerita sebelumnya yang masih mengganjal. Yang menarik adalah akhir dari sebuah cerita yang sulit ditebak, ini menjadi kesan terakhir bagi para pemirsa setia tayangan drama ini.

Di sisi lain, drama serial “Healer” sudah berakhir minggu ini, dan menyisakan kesan tersendiri bagi penikmat drama korea, Healer mengusung multi genre, mulai dari romance, action, comedy, bahkan sampai thriller. Ceritanya yang sangat “nge-twist” membuat drama ini digandrungi pemirsa baik di Korea maupun di luar negeri. Serial drama ini ditayangkan di stasiun KBS2 pada setiap hari Senin-Selasa di setiap minggunya pukul 22.00 KST.

Mari kita sedikit mereview cerita dari drama ini, pada akhirnya drama “Healer” ini menyuguhkan romansa yang sangat kuat, kisah cinta antara Seo Jung Hoo (diperankan oleh Ji Chang Wook) dan Chae Young Shin (diperankan oleh Park Min Young) yang terjalin karena ketidaksengajaan. Awal kisah cinta mereka diawali oleh permintaan seorang reporter terkenal yang bernama Kim Moon Ho (diperankan oleh Yoo Ji Tae) untuk menyelidiki DNA seorang gadis, reporter Kim Moon Ho menyewa seorang pesuruh gelap dengan kode nama “Healer” (Healer kode nama rahasia dari Seo Jung Hoo) untuk mengambil beberapa sampel dari barang ataupun bagian tubuh dari beberapa gadis yang dimintanya, tibalah suatu ketika Healer untuk menyelidiki Chae Young Shin, setelah sukses mengambil sampel dari bagian tubuh Chae Young Shin (potongan kuku jari) beberapa saat kemudian diketahui bahwa Chae Young Shin adalah gadis yang dicari oleh Kim Moon Ho, Kim Moon Ho menugaskan Healer untuk selalu berada didekat Chae Young Shin demi keselamatannya.

Park Min Young sangat baik dalam memerankan tokoh Chae Young Shin yang berhasil membuktikan bahwa Park Bong Soo (nama samara Seo Jung Hoo ketika bekerja di Someday News) adalah benar-benar “Healer”. Kemarahan Young Shin saat tahu orang yang sangat dipercayainya telah merahasiakan sesuatu yang besar dan membohonginya dan ketakutannya kehilangan Bong Soo jika ia mengungkapkan jati diri Park Bong Soo yang sebenarnya, sangat sempurna dibawakan oleh Park Min Young, seperti keputusan akhirnya Chae Young Shin yang memaafkan Park Bong Soo. Hal lain yang menarik dari Park Min Young adalah keberhasilannya membawakan peran Chae Young Shin yang konyol, seorang wartawan yang berani dan over confidence, serta wanita muda yang rentan secara emosional akibat trauma masa kecilnya.

Sementara itu, tokoh “Healer” yang diperankan oleh Ji Chang Wook berhasil menunjukkan aksi yang menantang dibandingkan dengan episode sebelumnya. Petualangan mencari kebenaran akan kasus yang dialami oleh ayahnya dan juga ayah kandung Young Shin. Seo Jung Hoo berhasil membawa kebenaran kembali pada sisinya dan membuktikan bahwa ayahnya dan ayah Young Shin tidak bersalah.

Di sisi lain, disamping kisah  pasangan Seo Jung Hood “Heler” dan Chae Young Shin tersaji kisah antara Kim Moon Ho yang bersikeras melawan orang yang disebut “Ketua” (yang diperankan oleh Choi Jong Won). Dibantu dengan “Healer” dan Chae Young Shin, mereka berhasil menguak rahasia yang disembunyikan oleh Kim Moon Shik (diperankan oleh Park Sang Won) yang ternyata adalah orang kepercayaaan sang “Ketua”.

Pada episode terakhir, tersaji aksi yang menegangkan antara “Healer” dan para kaki tangan sang “Ketua”.Healer yang dipaksa bekerja sama dengan sang “Ketua” ditugaskan untuk membunuh seorang ilmuwan yang ingin membongkar kecurangan yang dilakukan oleh sang “Ketua”. Singkat cerita, terjadilah penembakan yang dilakukan oleh Detektif Yoon Dong Won kepada Healer. Healer pun jatuh bersimbah darah dan itu membuat Chae Young Shin terkejut. Pemirsa mengira bahwa akhir kisah ini adalah sad ending karena tokoh utama tewas terbunuh. Tetapi sangkaan itu terbantahkan ketika darah yang keluar dari tubuh Healer adalah palsu, dan adegan penembakan itu sudah direkayasa berkat permintaan Jo Min Ja, rekan hacker Healer yang dulu adalah atasan Yoon Dong Won.

Tentunya pemirsa bisa tenang melihat akhir kisah yang happy ending, dimana kita bisa melihat Seo Jung Hoo / Healer bisa kembali ke sisi Chae Young Shin. Tetapi ada beberapa yang tidak diungkapkan dengan jelas, yaitu bagaimana nasib Kim Moon Shik setelah ditinggal sang istri, Myung Hee (diperankan oleh Do Ji Won)? Lalu apakah Myung Hee akan hidup bersama Chae Young Shin setelah mengetahui dia adalah putrinya yang pernah hilang dulu, Oh Ji Ahn?

Meskipun begitu, keseluruhan drama serial :Healer” ini sangat layak untuk ditonton, diperankan oleh actor dan aktris papan atas Korea serta jalan cerita yang menarik. Drama ini mendapatkan rating 8.6 dari skala 10 dari pemirsa setianya.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Lyfe Selengkapnya
Lihat Lyfe Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun