* Cinta pertama *
.
Cinta pertama Muhammad muda (Rasulullah shallallahu 'alaihi wa alihi wa sallam) adalah Fakhitah. Gadis muda putri paman beliau, Abu Thalib.
.
Layaknya seorang laki-laki yang menyukai perempuan, beliau memberanikan diri melamar Fakhitah.
Namun apa yang terjadi?
Ternyata lamaran beliau ditolak.
Fakhitah dinikahkan oleh ayahnya dengan Haybaro bin Abi Wahb.
.
Bagaimana perasaan anda ketika pujaan hati anda menikah dengan orang lain?
Mungkin sampean akan berkata, akan kutunggu jandamu .
.
Lalu di masa-masa selanjutnya, Fakhitah telah menjadi janda, karena suaminya melarikan diri ketika terjadi Fathu Makkah.
Lalu Rasulullah kembali datang melamar Fakhitah.
Dan apa yang terjadi ?
Fakhitah tetap menolak lamaran Rasulullah.
.
Hingga Rasulullah wafat, beliau tidak pernah menikahi cinta pertama beliau.
Namun keduanya, tetaplah menjalin silaturahim. Rasulullah tetap menghormati dan memperlakukan Fakhitah dengan sangat baik.
.
Rasulullah, seorang laki-laki sempurna yang paling tinggi derajatnya, paling tampan parasnya, paling luhur akhlaknya, tidak bisa menjamin dirinya sendiri memiliki apa yang dia harapkan.
.
Beliau ditolak dua kali oleh perempuan yang sama, di masa gadis dan jandanya, oleh cinta pertama beliau, sayyidah Fakhitah atau yang lebih masyhur dengan sapaan Ummu Hani' radhiyallahu'anha.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H