Mohon tunggu...
Syamsudin
Syamsudin Mohon Tunggu... Guru - Pencari Ilmu

Seorang musafir dari alam ruh dalam perjalanan singkatnya menuju alam ukhrawi, dari ketiadaan menuju keabadian, yang berusaha meninggalkan atsar/legacy.

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Belajar Salat Lagi - Al Fatihah (Part 1)

23 Oktober 2024   11:01 Diperbarui: 23 Oktober 2024   11:29 38
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Pendidikan. Sumber ilustrasi: PEXELS/McElspeth

Kajian Ahad Ba'da Subuh Masjid At Taqwa Ali Mubarak Pondokmiri Rawakalong - 13/10/2024
Find me on Medium and Blogger.

Dalam tulisan kali ini, kita membahas tentang membaca surah Al Fatihah sebagai bagian dari rukun salat. Paling tidak, ada tiga buah hadis yang menjadi dasar tentang penetapan urah Al Fatihah sebagai rukunsalat. 

Pertama, hadis yang diriwayatkan oleh Al Bukhari, Muslim, Abu Uwanah, dan Al Baihaqi: "La shalata li man la yaqra bi fatihatil kitab" (Tidak ada salat bagi orang yang tidak membaca surah Al Fatihah).

 Kedua, hadis riwayat Ad Daruquthni dan Ibnu Hibban: "La tujziu shalatun la yaqraur rajulu fiha bi fatihatil kitab" (Tidak dibalas salat seseorang yang tidak membaca surah Al Fatihah di dalam salatnya). Ketiga, hadis yang diriwayatkan oleh Muslim dan Abu Uwanah: "Man shalla shalatan lam yaqra' fiha bi fatihatil kitabi fahiya khidaj hiya khidaj hiya khidaj ghairu tamam" (Barang siapa yang salat tanpa membaca surah Al Fatihah di dalam salatnya, maka salatnya kurang, kurang, kurang, tidak sempurna).

Para ulama berbeda pendapat tentang lafal basmalah. Malik berpendapat bahwa basmalah tidak perlu dibaca dalam salat. Beliau berpendapat bahwa basmalah bukanlah bagian dari surah Al Fatihah. Namun demikian, beliau membolehkan basmalah dibaca dalam salat sunah.

Sementara itu, Abu Hanifah, Ahmad bin Hanbal, dan Ats Tsauri berpendapat bahwa basmalah adalah bagian dari surah Al Fatihah sehingga mereka berpendapat bahwa basmalah harus dibaca dalam setiap salat. Adapun teknisnya adalah dibaca secara sirr.
Asy Syafi'i sependapat dengan Abu Hanifah, Ahmad bin Hanbal, dan Ats Tsauri bahwa basmalah adalah bagian dari surah Al Fatihah. Bagi Asy Syafi'i basmalah dibaca secara jahr dalam salat jahr dan dibaca secara sirr dalam salat sirr.

Ibnu Rusyd dalam Bidayatul Mujtahid wa Nihayatul Muqtashid menyebutkan bahwa perbedaan pendapat mereka disebabkan oleh dua hal, yaitu: (1) perbedaan atsar tentang basmalah dan (2) perbedaan pendapat tentang status basmalah pada surah Al Fatihah.

Terkait penyebab pertama, Ibnu Mughaffal pernah membaca basmalah di hadapan ayahnya lalu ayahnya mengatakan bahwa ia pernah salat bersama Rasulullah, Abu Bakar, dan Umar namun ia tidak pernah mendengar mereka membaca basmalah. 

Tentang hadis ini, Abu Umar bin Abdil Barr mengatakan bahwa Ibnu Mughaffal adalah pria yang tidak diketahui (rajul majhul).

Dalam hadis lain, Malik meriwayatkan dari Anas yang menyatakan bahwa ia salat di belakang Abu Bakar, Umar, dan Utsman namun mereka semua tidak membaca basmalah saat memulai membaca Al Fatihah. 

Tentang hadis ini Ibnu Abdil Barr mengomentari bahwa hadis ini tidak dapat dijadikan hujjah karena banyak kontradiksinya. Terkadang status hadis ini marfu' terkadang tidak, di tempat lain disebutkan nama Utsman sedangkan di tempat lain tidak, di tempat lain disebutkan membaca basmalah sedangkan di tempat lain tidak, dan di tempat lain dikatakan tidak menjaharkan basmalah.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun