Mohon tunggu...
SHAM BANI
SHAM BANI Mohon Tunggu... Penulis - PENULIS

JURNALIS JALANAN

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Sham Bani: Bagiku Kuliah di Kampung Halaman dan Kuliah di Tanah Orang Ilmunya Sama, Tapi Beda Pengalaman!

21 Agustus 2021   12:00 Diperbarui: 12 April 2022   15:06 287
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

          

Tentu kita tau bahwa banyak di antara anak muda yang lebih memilih untuk kuliah di universitas di kota atau lebih tepatnya di luar pulau, bukan tanpa sebab mereka akan selalu beralasan bahwa pengalaman itu sangat penting, maka untuk mencari sebuah pengalaman baru harus dengan cara keluar dari kandang atau daerah sendiri.

Pengalaman baru yang termaksud dalam narasi di atas adalah: pengalaman penyesuaian diri dengan lingkungan dan tempat yang baru, bertemu orang baru, budaya baru, bahkan bisa dikatakan akan mendapatkan berbagai macam pengalaman yang baru dengan orang-orang baru, penulis berasumsi bahwa banyak mahasiswa yang kuliah keluar daerah akan memiliki keunggulan yang lebih dari segi pengalaman, jika dibandingkan dengan mahasiswa yang menetap dan kuliah di kampung halaman, mereka juga punya pengalaman hanya saja pengalaman mereka berbeda, karena hanya berada di lingkungan yang sama dan orang-orangpun tetap yang sama, perlu kita ketahui bahwa tidak semua mahasiswa yang kuliah keluar daerah itu memiliki tujuan yang sama, sebab setiap mahasiswa itu memiliki tujuan dan alasan yang berbeda-beda sehingga memilih kuliah keluar daerah, tapi satu hal yang pasti disini penulis merupakan salah satu mahasiswa yang kuliah keluar daerah dengan harapan bisa memperoleh pengalaman baru, namun tidak bisa kita pungkiri bahwa pengalaman baru dengan lingkungan dan tempat yang baru akan membuka alam pikiran baru, maka bukan tidak mungkin bahwa pengalaman itu akan di jadikan pedoman untuk membuat hal yang baru di kampung halaman.

Jujur saya katakan disini, bahwa saya memiliki tujuan tertentu sehingga memilih kuliah di luar daerah, impian saya mendapatkan hal-hal yang baru dengan kuliah keluar daerah maka tentu saja akan berpengaruh baik terhadap proses perkuliahan yang berjalan, salah satu cara untuk menemukan banyak hal dalam hidup itu harus berinteraksi dengan lingkungan dan orang-orang baru.

Jadi tujuan dari penulisan ini adalah untuk memberikan informasi agar anak-anak muda yang memilih kuliah keluar daerah tersebut tidak menyia-nyiakan kesempatan untuk memperoleh pengalaman dan kemudian mengimplementasikannya ketika pulang ke kampung halaman sendiri, sanggahnya pengalaman baru itu merupakan salah satu bagian penting dalam kehidupan manusia untuk dapat menciptakan hal-hal baru di tengah masyarakat sehingga kemudian memberikan kontribusi dan dampak positif bagi bangsa dan negara. Jadilah anak muda yang dapat memberikan contoh yang positif kepada orang lain, kita tau bahwa pengalaman itu tidak akan pernah ada apabila kita tidak memulainya. Jangan pernah sia-siakan hidupmu untuk kepentingan sesaat, tapi manfaatkanlah hidupmu untuk kepentingan orang banyak.

Sekilas ini tulisan dari saya, kiranya tulisan ini dapat bermanfaat untuk anda yang sempatkan diri membacanya.

Penulis: Sham Bani
Editor: Sham Bani

Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun