Mohon tunggu...
shakilaputri
shakilaputri Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

Saya sekarang sedang menempuh pendidikan S1 di Perguruan tinggi swasta, hobi saya adalah traveling

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Mahasiswa Farmasi Universitas Muhammadiyah Riau Sosialisasikan Materi "Literasi Anti Korupsi" di SMPN 32 Pekanbaru

29 November 2024   13:09 Diperbarui: 29 November 2024   13:10 67
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sosialisasi Mahasiswa | Mahasiswa Program Studi Farmasi, Fakultas MIPA dan Kesehatan, Universitas Muhammadiyah Riau (UMRI)

Pekanbaru, 22 November 2024 -- Mahasiswa Program Studi Farmasi, Fakultas MIPA dan Kesehatan, Universitas Muhammadiyah Riau (UMRI) melaksanakan sosialisasi literasi anti korupsi di SMP Negeri 32 Pekanbaru. Kegiatan ini mengusung slogan "Literasi Anti Korupsi", sebagai langkah konkret untuk menanamkan nilai-nilai integritas di kalangan generasi muda.

Dalam sosialisasi Pendidikan Anti Korupsi yang dilakukan pada dilakukan pada tanggal (22/11/2024) Melalui pelaksanaan program pendidikan literasi anti korupsi ini diharapkan agar generasi muda SMP Negeri 32 mampu untuk menanamkan sembilan nilai-nilai perilaku sejak dini dalam membentuk integritas diri yang baik dan dengan berani menolak setiap tindakan-tindakan korupsi baik tindakan korupsi kecil hingga mampu menolak tindakan korupsi yang lebih besar nantinya.

Sosialisasi ini merupakan bagian dari tugas mata kuliah Pancasila yang dibimbing oleh dosen Bapak Ilham Hudi, S.Pd., M.Pd. Adapun mahasiswa yang terlibat adalah Puji Rahayu, Annastasya Amalia Putri, M. Fathir, Winda Nur Safitri, Hania Safitri Ramadhani, Shentya Putri Serayu, Adinda Mila Sari, Masayu Anas Tasya.

Kegiatan ini menghadirkan sesi edukasi yang interaktif. Mahasiswa memberikan materi tentang pengertian korupsi, dampaknya, serta cara pencegahan yang dimulai dari tindakan sederhana dalam kehidupan sehari-hari. 

Untuk menambah semangat para siswa, mahasiswa UMRI mengadakan kuis interaktif dengan berbagai hadiah menarik bagi peserta yang berhasil menjawab dengan baik. Adapun tujuan diberikannya pendidikan literasi anti korupsi sejak dini yang diamanahkan oleh KPK adalah :

1. Anak memahami dengan baik perilaku anti koruptif

2. Anak memiliki perilaku sikap anti korupsi. 

3. Memberikan bekal kepada anak agar kelak tidak melalukan perbuatan korupsi karena perbuatan korupsi dapat merugikan diri sendiri dan juga orang lain.

4. Bagian dari ikhtiar orang tua untuk menghentikan "produksi" koruptor sejak dari rumah. 

5. Mencetak generasi bangsa yang memiliki integritas diri yang tinggi. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun