Mungkin soto H.Didi sudah terkenal di seentaro Indonesia. Sebab,sudah berkali-kali masuk ke tv swasta,atau bahkan majalah nasional. Langsung ke pembahasan rasa dan suasana makannya.
Mungkin,Soto Sapi H.Didi di jalan empang ini,adalah salah satu cabangnya. Yang jadi pusatnya berada di jalan tentara pelajar. NAmun,karena saya saya pernah kesini juga,jadi saya bisa review cabang ini.
Harga mulai dari 8000 rupiah. Harga bisa berubah-ubah sesuai pesanan kita. Mulai dari daging has sampai jerohan komplit bisa kita pesan. Atau bahkan,jika anda menyukainya,memesan soto yang kontennya berupa lemak saja,bisa anda dapatkan.
Anda bisa memesan terpisah atau menyatu satu mengkok dengan nasinya. Dalam satu mangkuk soto,terdiri dari isi utama (daging/apa yang anda pesan),kuah soto,seledri,dan bawang goreng. Aromanya lembut,tidak terlalu menusuk. Rasanya juga,sedikit terasa pala dan merica. Santannya pun tidak kental,namun gurihnya tetap ada.
Mengenai tempat,cabang ini mampu menampung sekitar 40 pengunjung. Dan yang paling saya suka,tempat ini bersih,sama seperti cabang-cabang soto H. Didi yang lain.
Ayolah berkunjung ke Kota Taikmalaya dan makan di Soto Sapi H.Didi. :* {}
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H