Mohon tunggu...
Severina Ratih
Severina Ratih Mohon Tunggu... Lainnya - Penulis

Just keep swimming~

Selanjutnya

Tutup

Gaya Hidup

Meja Kerja Berantakan Dapat Timbulkan Masalah Ini

8 Juli 2021   12:24 Diperbarui: 9 Juli 2021   09:36 431
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Gaya Hidup. Sumber ilustrasi: FREEPIK/Rawpixel

Bekerja merupakan aktifitas yang membutuhkan konsentrasi dan tentunya meja kerja yang nyaman. Banyak kantor dan masyarakat yang memberikan perhatian khusus pada penataan meja kerja. Hal ini dikarenakan tatanan meja kerja yang baik dapat membantu meningkatkan produktifitas dalam bekerja.

Meja kerja yang berantakan dapat menyebabkan masalah pada kesehatan otak kamu, lho, Gengs! Princeton University dalam penelitian yang dilakukannya mendapati bahwa semakin banyak objek pada bidang visual, akan membuat otak semakin keras untuk menyaring sehingga dapat menyebabkan kelelahan pada fungsi kognitif otak. 

Selain dapat mempengaruhi kinerja kamu, meja kerja yang berantakan dapat menimbulkan pandangan yang buruk dari rekan kerja kamu ataupun atasan kamu di kantor, lho! Mengutip dari kumparan, University of Michigan melakukan penelitian terkait penilaian orang terhadap kepribadian seseorang dinilai dari kondisi meja kerja mereka bahwa semakin berantakan meja kerja seseorang, maka semakin negatif penilaian orang lain terhadap karakter dan kinerja seseorang. 

Nah, untuk itu sangat penting bagi kamu menata meja kerja kamu agar tetap rapi dan tentunya nyaman untuk kamu bekerja! Berikut ini solusi untuk membuat meja kerja kamu tampak rapi dan tentunya nyaman.

Gunakan meja kerja dengan penyimpanan ekstra!

Pemilihan furnitur untuk meja kerja kamu tentunya harus diperhatikan, Gengs! Kamu harus memilih furnitur sesuai dengan kebutuhan dan kenyamanan kamu. Pilihlah meja kerja dengan penyimpanan ekstra. Bertambahnya kebutuhan saat bekerja membuat kita membutuhkan penyimpanan lebih agar barang-barang kamu tetap terorganisir dengan baik.

Gunakan lemari atau rak penyimpanan!

Jika meja kerja kamu tidak cukup untuk menyimpan barang-barang kamu, lemari atau rak penyimpanan bisa jadi solusi buat kamu. Furnitur ini bisa kamu letakkan di dekat meja kerja kamu untuk memudahkan kamu menyimpan dan mengambil barang. Ingat ya, Gengs, pilih furnitur seperti rak yang sesuai dengan kebutuhan kamu!

Gunakan penyimpanan gantung!

Selain menggunakan lemari atau rak sebagai tempat penyimpanan, kamu bisa memilih furnitur lain seperti ambalan untuk digantung. Pilihan ini bisa kamu lakukan untuk Teman Uwitan yang memiliki ruang kerja yang sempit. Letakkan dengan jarak 135 -- 145 cm dari permukaan lantai.

Nah, dari solusi ini mana yang kamu pilih? Ingat ya, Gengs, pilih furnitur yang sesuai dengan kebutuhanmu untuk mengatur meja kerjamu tetap rapi dan efisien sehingga pekerjaan kamu menjadi maksimal!

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Gaya Hidup Selengkapnya
Lihat Gaya Hidup Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun