Mohon tunggu...
Setyo BudiariGiarto
Setyo BudiariGiarto Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

Saya saat ini sedang menempuh pendidikan S2 dalam bidang Manajemen di Universitas Islam Indonesia. Sebagai seorang calon profesional di bidang manajemen. Saya berdedikasi untuk memperluas pengetahuan dan keahliannya di bidang ini. Dengan semangat terhadap dunia bisnis dan komitmen terhadap keunggulan akademis, Saya tengah mempersiapkan diri untuk memberikan kontribusi yang berarti dalam dunia manajemen dan strategi bisnis.

Selanjutnya

Tutup

Ruang Kelas

Inovasi Berkelanjutan di PT MNC Digital Entertainment Tbk: Menghadapi Tantangan Industri Media dan Hiburan

13 Agustus 2024   14:30 Diperbarui: 13 Agustus 2024   14:32 21
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Gambar 1.1 Statistik 10 Stasiun Televisi Indonesia dengan Pangsa Penonton Terbesar (Databoks, 2022)

Gambar 2.1 (Materi 8 Chapter 11, PPT Slide 4) menjelaskan proses "Stage-Gate" dimana memungkinkan pengembangan produk atau layanan baru secara sistematis dan terstruktur. Setiap tahap menyediakan kesempatan untuk mengevaluasi dan mengembangkan ide lebih lanjut, sementara setiap "gate" berfungsi sebagai titik keputusan untuk memastikan bahwa hanya proyek yang paling menjanjikan yang terus dilanjutkan. Proses ini membantu dalam mengurangi risiko dan meningkatkan peluang keberhasilan produk baru di pasar (Bessant & Tidd, 2015).

Dalam industri media dan hiburan, pengembangan produk dan layanan baru sangat penting untuk menjaga relevansi di pasar, meningkatkan keunggulan kompetitif, meningkatkan kepuasan pelanggan, diversifikasi sumber pendapatan, dan memanfaatkan umpan balik pelanggan untuk inovasi berkelanjutan sehingga dapat menaikan citra positif bagi perusahaan. Pengembangan produk baru dan pemasaran memiliki hubungan yang erat, di mana inovasi produk baru memerlukan strategi pemasaran yang efektif untuk memastikan produk tersebut dapat diterima dengan baik oleh pasar. Hal tersebut didukung oleh (Yandri & Marsasi, 2023) bertujuan untuk menganalisis permasalahan yang ada pada sebuah perusahaan di bidang hiburan yaitu televisi daerah yang beroperasi di Riau Melayu, terutama pemasaran yang digunakan. Teori yang digunakan dalam penelitian ini adalah Aaker Brand Equity Theory, dimana Riau TV diharapkan mampu mengelola media pemasaran perusahaan yang ada melalui media sosial yang ada. Program ini akan membentuk persepsi dan pengalaman yang baik bagi pemirsa setianya sehingga Riau TV memiliki citra yang baik di masyarakat.

PT MNC Digital Entertainment terus berinovasi dengan mengembangkan berbagai produk dan layanan baru yang mencakup platform streaming, aplikasi musik, dan portal berita digital. Inovasi ini tidak hanya meningkatkan daya saing perusahaan di pasar media dan hiburan, tetapi juga memenuhi kebutuhan dan preferensi konsumen yang terus berkembang. Sebagai contohnya Peralihan dari siaran TV ke siaran streaming melalui platform seperti RCTI+ memungkinkan PT MNC Digital Entertainment untuk tetap relevan di era digital, memberikan fleksibilitas lebih besar kepada penonton, dan membuka peluang baru untuk interaksi dan personalisasi konten. Ini merupakan langkah strategis yang memperkuat posisi perusahaan dalam industri media dan hiburan yang terus berkembang (RCTI+, 2024).

Developing Business and Talent Through Corporate Venturing 

Strategi dalam mengembangkan bisnis dan talenta melalui Corporate venturing merupakan strategi yang digunakan oleh perusahaan besar untuk mengembangkan bisnis dan bakat melalui investasi di perusahaan baru atau startup yang memiliki potensi besar.

Terkait Materi 10 Chapter 13, PPT Slide 9 (Definition Stages), terdapat beberapa poin diantaranya yaitu, (1) Establish an environment that encourages the generation of new ideas and the identification of new opportunities, (2) Select and evaluate opportunities for new ventures and (3) Develop a business plan for the new venture dalam industri media dan hiburan sangatlah penting karena dalam membangun lingkungan yang mendorong inovasi, memilih dan mengevaluasi peluang usaha baru dengan cermat, serta mengembangkan rencana bisnis yang komprehensif adalah langkah-langkah krusial yang dapat memastikan pertumbuhan dan kesuksesan perusahaan dalam jangka panjang. Hal ini memungkinkan perusahaan untuk tetap kompetitif, adaptif, dan siap menghadapi tantangan serta peluang di masa depan.

MNC Digital Entertainment secara aktif mencari peluang investasi di startup teknologi yang dapat memberikan nilai tambah bagi bisnis mereka. Melalui divisi khusus, perusahaan ini mengevaluasi berbagai startup yang memiliki inovasi dalam bidang media dan hiburan digital. Identifikasi peluang dilakukan dengan mempertimbangkan kesesuaian teknologi, potensi pasar, dan kemampuan startup untuk berkolaborasi dengan MNC.

Setelah mengidentifikasi peluang yang tepat, MNC melakukan investasi strategis dalam bentuk pendanaan, dukungan operasional, dan akses ke jaringan bisnis perusahaan. Investasi ini tidak hanya membantu startup untuk berkembang, tetapi juga memungkinkan MNC untuk memanfaatkan inovasi dan teknologi yang dimiliki oleh startup tersebut.

Selain mengembangkan bisnis, corporate venturing juga digunakan sebagai alat untuk mengembangkan bakat internal. MNC mengintegrasikan tim dari startup yang diinvestasikan ke dalam struktur organisasi mereka, memungkinkan transfer pengetahuan dan keterampilan yang berharga. Ini menciptakan lingkungan yang dinamis di mana inovasi dapat berkembang dan diimplementasikan secara efektif. Melalui corporate venturing, MNC tidak hanya memperluas portofolio bisnisnya tetapi juga meningkatkan kompetensi inti perusahaan. Inovasi dari startup yang diinvestasikan sering kali dapat diintegrasikan ke dalam operasi MNC, memperkuat posisi mereka di pasar dan meningkatkan kemampuan untuk bersaing.

Sebagai Bukti PT MNC Digital Entertainment Tbk (MSIN) telah melakukan berbagai upaya untuk mengidentifikasi dan memanfaatkan peluang dalam hal mengembangkan bisnis dan talenta melalui Corporate venturing,  Berikut beberapa inisiatif penting yang telah mereka lakukan: Dalam hal Akuisisi Strategis, MNC Digital Entertainment mengakuisisi PT MNC Digital Indonesia, PT MNC Portal Indonesia, dan PT MNC OTT Network. Langkah ini bertujuan untuk mengkonsolidasi aset digital MNC Media dan menjadikannya grup hiburan digital terbesar di Indonesia. Total nilai akuisisi mencapai Rp 3,38 triliun, yang akan dibayarkan melalui penerbitan promissory note lima tahun (PT MNC DIGITAL ENTERTAINMENT Tbk, 2024)

Sedangkan dalam hal diversifikasi platform, Perusahaan ini menyediakan produksi dan distribusi konten melalui berbagai platform, termasuk TV analog, TV digital, TV terestrial, TV bayar-per-tayang, TV over-the-top, video-on-demand, dan bioskop. Langkah ini memastikan bahwa konten mereka dapat diakses di berbagai saluran media (Markets, 2024). Kemudian, Investasi di Esports dan Konten Digital juga dilakukan oleh  Perusahaan dalam memperluas portofolio bisnisnya ke dalam bidang esports dan produksi konten digital lainnya. Hal ini mencakup peluncuran berbagai acara dan kompetisi esports serta produksi konten orisinal untuk platform digital mereka (Dinsights, 2022).

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ruang Kelas Selengkapnya
Lihat Ruang Kelas Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun