Ditemukan bahwa ada peluang satu banding 135 bahwa sepasang kembaran asing merupakan doppelgänger lengkap ada di suatu tempat di dunia.Â
Tetapi kemungkinan seseorang terlihat identik denganmu, khususnya, dalam semua 8 fitur wajah hanya 1 berbanding 1 triliun. Ini sangat menyeramkan,terlihat sangat tidak mungkin tapi ada di dunia nyata.
Mungkin Reza Parastesh sangat beruntung, karena dia memiliki seorang doppleganger Lionel Messi, bintang sepakbola terkenal dan kaya. Bayangkan jika kembaran nya adalah seorang penjahat mafia kelas kakap, apes hidupnya seperti kisah dari Kansas ini.
Dipenjara 17 tahun, Eh Salah Tangkap
 (kiri), ditetapkan bersalah oleh pengadilan setempat dikarenakan dituduh melakukan perampokan terhadap seorang wanita di Parkiran Wallmart.Â
Richard JonesDi mendekam di bui 17 tahun sejak 1999 atas kejahatan yang tidak pernah dilakukannya. Meskipun DNA forensik belum bisa membuktikan kalau bukan Jones pelakunya, dia menuntut ganti rugi sebesar 1,1 Juta USD (kurs sekarang setara Rp 16 Milyar) atas 6.035 harinya yang sia-sia di penjara Kansas. Beruntung nya gugatan dia dikabulkan pengadilan.
Wanita itu berada di luar Walmart Roeland Park ketika seorang pria mencoba merampas dompetnya, lalu dia mempertahankan tasnya, tetapi pria itu pergi membawa kabur ponselnya.
Wanita itu jatuh dan lututnya terseret selama insiden itu, ini tercatat sebagai perampokan yang parah.
Saksi mata mengatakan kepada polisi bahwa tersangka adalah "orang kulit hitam keturunan Hispanik atau Afrika-Amerika" bernama Rick dengan "rambut panjangnya ditarik ke belakang.Â
Melihat melalui foto pencarian orang dengan nama Richard atau Rick, seorang saksi dan korban mengenali Jones sebagai tersangka.Â
Jones memiliki alibi yang kuat, berada di acara ulang tahun pacarnya, di mana dia dilihat oleh beberapa pengunjung pesta lainnya, dia menghabiskan hari berikutnya menonton film dengan sang kekasih.Â