Berita Kunjungan Tiga Distrik kepada Ketua Relawan Noken JONES
Pada tanggal 18 September 2024, pukul 09:00 WIT, Ketua Relawan Noken JONES, Kalvin Penggu, menerima tamu dari tiga distrik, yaitu Distrik Hubikiak, Muliama, dan Musafak. Kunjungan ini bertujuan untuk meminta arahan dari Ketua Relawan terkait pengelolaan tim di tingkat distrik hingga ke tingkat kampung.
Dalam arahannya, Kalvin Penggu menegaskan bahwa siapa pun yang ingin bergabung dengan tim kemenangan JONES akan diterima dengan tangan terbuka. Ia menyampaikan bahwa orang-orang yang bekerja secara sukarela adalah mereka yang benar-benar ingin berkontribusi dengan sungguh-sungguh. "Kami tidak pernah membatasi siapa pun yang ingin bergabung untuk kemenangan JONES," ujarnya.
Kalvin Penggu juga menegaskan kepada seluruh koordinator di tingkat distrik dan kampung agar tidak hanya memasukkan nama tanpa adanya kontribusi nyata. Ia mengingatkan bahwa orang-orang yang hanya berharap orang lain bekerja tanpa berpartisipasi aktif akan merusak kekompakan tim relawan JONES.
Ttd, Â
Ketua Relawan Noken JONES Â
Kalvin Penggu
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana
Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI