Mohon tunggu...
SERLI RENA NENGTIAS
SERLI RENA NENGTIAS Mohon Tunggu... Pelajar Sekolah - pelajar

Nama:Serlina hobi: nonton

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Alam & Tekno

Bunga Telang sebagai Produk Kecantikan

23 Oktober 2024   11:06 Diperbarui: 23 Oktober 2024   11:17 40
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Clitoria ternatea, umumnya dikenal dengan "butterfly pea", sementara di Indonesia dikenal dengan bunga telang merupakan legum herba abadi dari keluarga Fabaceae. Secara etimologi dari nama spesifiknya "ternatea", tanaman ini diduga berasal dari pulau Ternate, Indonesia, tetapi asal geografis yang tepat dari C. ternatea sulit ditentukan.

 Tanaman ini mudah dibudidayakan karena sifatnya yang toleran terhadap kondisi kering, memiliki kemampuan fiksasi nitrogen, self-pollination (penyerbukan sendiri), dan menyebar dengan biji. Tak hanya itu, tanaman cantik ini telah menarik minat para peneliti karena memiliki potensi aplikasi untuk kecantikan, pengobatan, pangan, peternakan, dan pertanian.

Salah satu potensi Bunga telang yaitu memiliki manfaat aplikasi dalam menjaga kecatikan dari luar. Bunga telang atau Clitoria Ternatea mengandung anthomicin dan antosianin yang kaya akan antioksidan dan polifenol. Sudah banyak produk kecantikan yang menggunakan bunga telang sebagai bahan bakunya. 

Hal ini tidak terlepas bahwa bunga telang baik untuk menstimulasi kolagen dan elastin untuk kulit agar lebih kenyal serta mencegah penuaan dini. Selain itu, khasiat bunga telang yang paling diminati yakni mengatasi kulit kusam. 

Permasalahan ini ternyata dapat diatasi dengan cara mengolah bunga telang menjadi facemist. Selain mudah dan murah, perawatan kulit kusam menggunakan bunga telang juga lebih aman karena langsung menggunakan bahan dari alam. 

Berikut step atau cara untuk membuat facemist telang yakni cukup siapkan beberapa helai bunga telang yang masih segar. Kemudian cuci bersih. Pastikan tidak ada ulat yang menempel pada bunga. 

Jika sudah benar-benar bersih,ekstrak bunga telang menggunakan metode infusa pada suhu 50C, masukkan ekstrak bunga telang ke dalam lumping,tambahkan gliserin dan PVP yang telah dilarutkan dengan air panas,gerus hingga homogen,masukkan ke dalam botol spray,tambahkan aquadest hingga botol spray penuh.

Ternyata tumbuhan yang sering dibiarkan ini memiliki banyak manfaat. Salah satunya seperti hal yang sudah dituliskan diatas. Jika inovasi ini dapat terus dikembangkan dan disosialisasikan dalam kalangan gen Z saat ini maka bisa berkembang pesat, karna kepedulian remaja saat ini untuk terus menjaga penampilan paras wajah maupun penampilan ootd. 

Dengan demikian masker bunga telang memiliki potensi untuk melesat tinggi dikalangan industry kecantikan untuk menawarkan hasil yang lebih baik karna terdiri dari komposisi alami.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Lihat Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun