Baik pengajar maupun para murid kini saat proses belajar mengajar sudah bebas masker di Sekolah Dasar Negeri (SDN) 1 Gunung Sindur, Kecamatan Gunung Sindur, Kabupaten Bogor.
Kegiatan proses belajar mengajar di SDN 1 Gunung Sindur tentu meliputi interaksi antara guru dan murid. Nyatanya dalam hal itu, guru lebih berperan aktif dan berbicara lebih banyak. Kondisi bebas masker tidak hanya di SDN 1, tetapi beberapa SD di Kecamatan Gunung Sindur serta Kawasan sekitarnya memang tidak lagi dituntut menggunakan masker.
"Sejak ajaran baru itu kami tidak lagi menggunakan masker, jadi memang bebas masker," tutur Kepala Sekolah SDN 1 Gunung Sindur, Mina Kristinayanti.
Mina menjelaskan, setiap kegiatan yang ada di sekolah bukan berarti tidak lagi diperhatikan dari segi kesehatannya. Melainkan tetap dipantau kondisi tiap murid maupun gurunya.
"Kadang ada juga yang masih memakai masker. Jadi kalau terlihat kurang sehat misalnya batuk, flu, itu kami anjurkan memakai masker. Ini menjadi upaya kami dalam mencegah adanya penularan," jelasnya.
Tidak hanya itu, lanjut Mina, kegiatan pagi hari di SDN 1 Gunung Sindur menurutnya adalah kegiatan yang dapat menangkal virus-virus. Para tenaga pengajar bersama para murid melakukan olahraga rutin.
"Senam pagi menjadi kegiatan rutin kami. Apalagi kalau matahari cerah, itu lebih mendukung. Senam ini kami lakukan  dengan maksud menyehatkan tubuh. Kami melihat contoh atau tutorial di youtube, ungkap Kepala Sekolah asal Dramaga, Bogor, itu.
Sudah tidak baru lagi jika soal tidak menggunakan masker di Gunung Sindur ini, jelas salah satu guru yang ada di Gunung Sindur. Mungkin jika setara mahasiswa masih disarankan memakai masker karena dalam jumlah yang lebih ramai atau banyak dibandingkan sekelas SD.
Mina berharap walaupun sudah dalam kondisi bebas masker, tidak akan menjadi sebuah alasan untuk tidak menjadi menjaga kesehatan. Sehingga semua guru dan murid serta penduduk Kecamatan Gunung Sindur tetap sehat dan melakukan aktivitas dengan normal.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H