Mohon tunggu...
Shinta Septin Aristha
Shinta Septin Aristha Mohon Tunggu... Guru - Mahasiswi IAIN Jember

Allah tidak akan membebani seseorang melainkan sesuai dengan kesanggupannya

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Peran Guru dalam Memberi Pemahaman pada Siswa tentang Covid-19

15 April 2020   20:00 Diperbarui: 15 April 2020   20:01 336
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Pendidikan. Sumber ilustrasi: PEXELS/McElspeth

Keadaan Indonesia yang sedang tidak baik-baik saja ini, mengakibatkan seluruh lembaga pendidikan harus diliburkan sementara sampai keadaan benar-benar telah kembali seperti semula (Dirumah Saja).

Mengapa bisa demikian? Ya, tentu saja bisa. Hal ini dikarenakan adanya Virus Covid-19 yang sedang merajalela di luar sana. Oleh karena itu, ditakutkan adanya penularan secara luas diantara manusia satu ke manusia yang lain, pemerintah memberikan keputusan untuk meliburkan seluruh lembaga pendidikan. 

Akan tetapi, ini bukan libur-libur biasa. Semua siswa tetap menjalankan aktivitas atau kegiatan belajar seperti halnya di sekolah. Hanya saja yang membedakan belajar mengajar dilakukan dirumah.

Pemahaman mengenai Covid-19 sangatlah penting bagi anak-anak. Karena mereka juga perlu adanya wawasan mengenai virus tersebut, agar mereka antisipasi dalam menjaga keselamatan dirinya. Akibat dari liburnya sekolah ini, bukan menjadi alasan seorang guru untuk tidak bisa memberikan pemahaman pada siswa nya. 

Seorang guru bisa memberikan pemahamannya melalui alat komunikasi, seperti : Handphone, dll. Karena kecanggihan zaman sekarang, banyak siswa yang sudah memegang hp sendiri-sendiri. Dan guru bisa menjadikan sarana Hp sebagai bentuk komunikasi secara tidak langsung dengan siswanya.

Salah satu contoh yang dapat dilakukan oleh seorang guru dalam perannya sebagai pemberi pemahaman mengenai Covid-19, yaitu dengan memberikan tugas kepada siswa untuk mencari materi perihal tentang Covid-19. 

Seperti : Apa yang dimaksud dengan Covid-19?, Bagaimana cara penularannya?, Bagaimana cara pencegahannya?, dan lain sebagainya. Banyak hal yang dapat digunakan oleh guru dalam memberikan pemahaman kepada siswa mengenai Covid-19.

Apabila seorang guru dirasa ragu atau khawatir dengan siswa yang takutnya hanya menyepelehkan tugas yang telah diberikan. Seorang guru bisa juga menyuruh siswanya untuk mengirim video rekamannya mengenai penjelasan Covid-19. Hal ini sangat bagus dilakukan, karena seorang guru bisa melihat seberapa jauh pemahaman siswa terhadap Covid-19.

Selain itu dalam peran guru dalam memberikan pemahaman mengenai Covid-19. Bisa juga memberikan beberapa informasi seputar Covid-19 melalui WhatsApp. Tujuannya agar siswa mau membaca lalu menjaga dirinya baik-baik.

Banyak video-video mengenai pencegahan Covid-19 yang beredar. Nah ini dapat juga dilakukan oleh seorang guru untuk memberikan pemahaman pada siswanya. Dengan mengirimkan video tersebut pada seluruh siswanya. Hal ini dilakukan agar siswa tidak tertinggal informasi yang sangat penting dan darurat.

Penularan Covid-19 sangatlah cepat, maka dari itu seorang guru bisa memberikan informasi-informasi yang berkaitan dengan pencegahan tersebut kepada siswanya. Dengan demikian, seorang siswa bisa memahami tentang Covid-19.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun