Mohon tunggu...
Seno Nagari
Seno Nagari Mohon Tunggu... Mahasiswa

Mahasiswa Tim 1 KKN Undip Jatosobo, Sukoharjo

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Alam & Tekno

Mahasiswa KKN Undip Latih Pemuda Jatisobo Troubleshooting dan Projek Berbasis Arduino

11 Februari 2025   11:40 Diperbarui: 11 Februari 2025   11:07 35
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Foto Pelatihan Troubleshooting (Sumber: Foto Pribadi)

Dalam upaya meningkatkan keterampilan teknis di kalangan pemuda, Mahasiswa Tim 1 KKN Universitas Diponegoro mengadakan program Electrical Circuit Troubleshooting: Simple Arduino Based Project di Dukuh Gandon, Kelurahan Jatisobo, Kabupaten Sukoharjo, pada Jumat (9/2). Program ini menyasar anggota Karang Taruna Jatimayang, yang terdiri dari empat pemuda yang saat ini menempuh pendidikan di jenjang SMK.

Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan pemahaman dasar mengenai troubleshooting rangkaian listrik dan pemrograman Arduino, serta mengajarkan cara mengidentifikasi dan memperbaiki kesalahan dalam sistem elektronik.

Praktik Langsung Pembuatan Alat Ukur Tinggi Badan Digital

Foto Praktek Langsung Membuat Projek Sederhana dengan Arduino (Sumber: Foto Pribadi)
Foto Praktek Langsung Membuat Projek Sederhana dengan Arduino (Sumber: Foto Pribadi)

Selain materi teori, peserta juga diajak untuk langsung mempraktikkan pembuatan alat ukur tinggi badan digital berbasis Arduino menggunakan sensor ultrasonik. Dengan bimbingan dari Senopati Pamungkas Nagari, Mahasiswa Teknik Elektro yang tergabung dalam Tim 1 KKN Undip, para peserta belajar memahami komponen elektronik, cara menghubungkan sensor ke Arduino, serta dasar pemrogramannya.

"Saya baru pertama kali mencoba membuat proyek Arduino, dan ternyata ini sangat seru! Seandainya program ini diadakan lebih awal, saya pasti bisa belajar lebih banyak lagi," ujar Martino dengan antusias.

Harapan ke Depan

Kegiatan ini mendapat sambutan positif dari pemuda Karang Taruna Jatimayang. Dengan adanya pelatihan ini, mereka diharapkan semakin siap dalam menghadapi tantangan di bidang teknologi dan mampu menerapkan keterampilan yang diperoleh dalam kehidupan sehari-hari maupun dunia kerja.

Pak Sis, mantan ketua RT Dukuh Gandon, juga turut memberikan apresiasi terhadap kegiatan ini. Ia berharap para pemuda yang mengikuti program ini dapat menularkan ilmu dan keterampilan yang mereka peroleh kepada anggota Karang Taruna Jatimayang lainnya.

"Kesempatan seperti ini sangat berharga. Saya berharap anak-anak yang sudah mendapatkan pelatihan bisa berbagi ilmu dengan teman-teman lainnya, sehingga manfaatnya bisa dirasakan oleh lebih banyak orang," ujarnya.

Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana. Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Lihat Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun