Mohon tunggu...
Selvia Rosa Amanda
Selvia Rosa Amanda Mohon Tunggu... Pelajar Sekolah - Karangan Selvia Rosa Amanda dari kelas X IBB SMA Negeri 1 PURWOSARI

Karangan Selvia Rosa Amanda dari kelas X IBB SMA Negeri 1 PURWOSARI

Selanjutnya

Tutup

Sosbud

Kontroversi Mnet Remix Adzan Memicu Berbagai Perdebatan

21 September 2021   18:00 Diperbarui: 21 September 2021   18:04 358
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sumber: Instagram/MNet

Sumber: Instagram/MNet
Sumber: Instagram/MNet
Kontroversi ini muncul setelah Mnet (saluran TV Korea Selatan) diketahui menggunakan suara Azan yang di remix sebagai lagu pembuka acara 'Street Women Fighter' pada tanggal 7 September 2021. 

Program 'Street Woman Fighter' sendiri merupakan acara yang menampilkan persaingan antara delapan tim perempuan. Program yang dipandu oleh Kang Daniel ini memicu kemarahan dari para KPOPERS baik yang beragama muslim maupun non-muslim karena meremix Azan. 

Para KPOPERS yang marah lalu menyerang media sosial Mnet agar bertanggung jawab. Para KPOPERS juga mengajak masyarakat lainnya melalui berbagai platform seperti Instagram, TikTok, Twiter, dan lainnya untuk ikut menyerang Mnet. 

Para netizen yang marah dan menyerang akun Mnet untuk dimintai penjelasan dan pertanggung jawaban karena mereka seperti menghina agama islam. Hingga pada akhirnya pada 9 September 2021, Mnet secara terbuka mengonfirmasi pada akun Intagram @mnet_dance terkait masalah yang menyebabkan kontofersi itu. 

Pada postingan tersebut Mnet menuliskan permintaan maaf karena telah meremix Azan. Mnet mengonfirmasi itu merupakan kesalahpahaman, mereka menemukan suara tersebut pada platform online tanpa mengetahui itu merupakan suara Azan. 

Mereka juga menuliskan mereka memakai suara tersebut karena mereka pikir itu akan cocok menjadi backsoun acara tersebut. Sebagai bentuk permintaan maaf dan pertanggung jawaban, mereka akan merilis ulang backsoun untuk acara tersebut.

Permasalahan tersebut tentu menimbulkan pro dan kontra. 

Sebagian netizen beranggapan 'KPOP juga ikut bersalah karena kontroversi tersebut'. Akibatnya beberapa selebriti Korea selatan juga ikut merasakan imbasnya walau tidak bersalah. Ada juga yang mengatakan ' Mnet merupakan saluran TV korea selatan, KPOP adalah genre, dan KPOPERS merupakan orang/fan yang menyukai KPOP. 

Mnet memang bersalah, namun jangan salahkan yang lain karena kesalahan Mnet. Yang pertama kali menyadari bahwa itu adalah suara Azan yang di remix adalah KPOPERS, mereka juga yang menyuarakan perang dengan Mnet, jika mereka juga dianggap bersalah, sungguh netizen lah yang tidak tahu terima kasih' dan sebagainya.

Hanya karena ketidak tahuan bukan menjadikan kita tidak bersalah, alangkah baiknya jika kita menyelidiki lebih dalam sebelum memakai sesuatu apalagi yang bukan milik kita. Dan untuk netizen yang budiman, dahulukan literasi dalam menyerap suatu informasi. 

Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun