Mohon tunggu...
Selvia Putri
Selvia Putri Mohon Tunggu... Mahasiswa - Airlangga University

Saya memiliki minat terhadap musik, karya fiksi, kuliner, dan olahraga. Hal ini dapat saya jadikan sebagai pengalihan ketika sedikit merasa stress

Selanjutnya

Tutup

Olahraga

Universitas Airlangga Borong Emas Kejuaraan Silat Internasuonal

4 Juni 2024   11:30 Diperbarui: 4 Juni 2024   11:40 61
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Surabaya - Sudah menjadi hal yang umum ketika Universitas Airlangga mengikuti kejuaraan di tingkat internasional. Kali ini prestasi nya datang dari beberapa atlet pencak silat pada Unit Kegiatan Mahasiswa Perisai Diri Universitas Airlangga. Para Atlet Perisai Diri ini berhasil membawa pulang 5 Emas pada kejuaraan Indonesia Pencak Silat PAKU BUMI 12 OPEN International Championship 2024 yang diadakan pada 29 Februari sampai 3 Maret 2024 di Gor Indoor Bandung Bedas – Kabupaten Bandung.

Kejuaraan yang diadakan oleh Perguruan Pencak Silat Paku Bumi Kota Bogor ini diikuti oleh 4 negara; Indonesia, Vietnam, Belanda, dan Singapore dengan total peserta sebanyak 2.195 Peserta. Daftar Atlet Perisai Diri yang mengikuti kejuaraan PAKUBUMI 12 dibawah naungan IPSI UNAIR ini diantaranya adalah:

1. Selvia Dwi Putri Fatimah, Mahasiswi Fakultas Ilmu Budaya

2. Egalita Linanda Siswandari, Mahasiswi Fakultas Ilmu Budaya

3. Basmah Fauziyah, Mahasiswi Fakultas Perikanan dan Kelautan

4. Muhammad Bilal Kurniawan, Mahasiswa Fakultas Perikanan dan Kelautan

5. Ibrahim Ahmad Yasin, Mahasiswa Fakultas Vokasi

Pelatih UKM Perisai Diri Universitas Airlangga, Alfiyani Syahriyah, menyampaikan bahwa persiapan yang matang dan dukungan penuh dari kampus tentu menjadi faktor penting dalam keberhasilan ini. Ia berharap bahwa ini merupakan acuan untuk para Atlet tetap mengembangkan diri mereka kedepannya.

Egalita Linanda yang sekaligus menjabat sebagai ketua UKM Perisai Diri Universitas Airlangga menyatakan bahwa dukungan penuh yang didapatkan dari orang tua dan teman juga menjadi hal penting untuk keberhasilan dalam meraih medali emas ini. Ia juga berkata bahwa memiliki kemampuan beladiri sangat berguna terutama bagi seorang perempuan.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Olahraga Selengkapnya
Lihat Olahraga Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun