Pandawara group hadir di Makassar, ratusan volunteer turut beraksi bakal bersih-bersih di sungai tallo pada 22 oktober 2023.
Aksi yang diadakan oleh komunitas Olympast yang mengajak pandawara Group serta bekerja sama dengan Dinas lingkungan Hidup makassar.
Salah satu Volunteer mengatakan bahwa ini merupakan aksi yang menginspirasi anak anak muda, diketahui masih banyak yang belum mengenal apa itu sampah.
“Seru sekali apalagi pandawara sudah dikenali dan banyak penggemarnya salah satunya saya, dan tentu ini sangat menginspirasi anak muda bagaimana mengolah sampah dengan baik dan bagaimana masyarakat peka terhadap lingkungan termasuk tidak membuang sampah sembarangan” tutur zara salah satu volunteer
Ia pun mengatakan bahwa pandawara dan ratusan volunteer berhasil mengangkat sampah 200 Ton dan warga pun turut andil dalam hal ini
“Sampah yang berhasil di angkat volunteer dan warga itu sekitar 200 Ton dan alhamdulillah sekarang sudah bersih, saya harap kita semua bijak dalam mengelola sampah” tutur zara
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H