Mohon tunggu...
Selamet
Selamet Mohon Tunggu... Wiraswasta - Indonesia

Manusia yang ingin SELALU menulis segala sesuatu yang BERMANFAAT.

Selanjutnya

Tutup

Trip Pilihan

Kampung Tridi, Kampung Tiga Dimensi di Kota Malang

19 April 2018   13:10 Diperbarui: 19 April 2018   16:56 2353
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Berfoto di Tembok China Kampung Tridi(Dok. S. Hariadi)

Seni gambar 3 Dimensi mulai marak belakangan ini. Saat berfoto akan seolah terlihat nyata karena 3 dimensinya. Hal inilah yang diangkat oleh Kampung Tridi. Kampung Tridi merupakan salah satu dari 17 kampung Tematik di kota Malang. Anda akan terperangah dengan keelokan yang ditawarkan oleh kampung ini. Hampir setiap bilah tempat di kampung ini ditemui gambar-gambar yang menarik. Seolah mengikuti nalar zaman now, kita akan sangat biasa menemui orang yang melakukan aktifitas fotografi disini. Mulai dari swafoto hingga berfoto bersama.

Suasana Kampung Tridi (dok. S. Hariadi)
Suasana Kampung Tridi (dok. S. Hariadi)
Lokasi Strategis

Lokasi Kampung Tridi berada di Jalan Tumenggung Ledok Kelurahan Kesantrian Kecamatan Blimbing, kota Malang. Lokasi Kampung Tridi bisa dibilang cukup strategis. Hal ini karena letaknya cukup mudah dijangkau oleh khalayak ramai alias banyak moda transportasi melewati kampung  Tridi.

Kampung Tridi dari Stasiun Malang berjarak sekitar 500 Meter. Bisa ditempuh dengan berjalan kaki ke arah selatan lalu menemui SPBU. Letak Kampung Tridi tak jauh yakni tinggal menyeberang jalan dari SPBU ini.

Suasana Kampung Tridi (dok. S. Hariadi)
Suasana Kampung Tridi (dok. S. Hariadi)
Gapura sebagai penunjuk Kampung Tridi sudah terlihat dari kejauhan. Terlebih berbagai macam warna atap warga menjadikan kampung  tridi mudah terlihat dari kejauhan. Perlu kehati-hatin untuk menyeberang jalan, karena memang depan gapura kampung  tridi cukup dikenal sebagai kawasan ramai kendaraan bermotor.

Suasana Kampung Tridi (dok. S. Hariadi)
Suasana Kampung Tridi (dok. S. Hariadi)
Untuk pengguna Mobil bisa parkir di asrama ajen, sebelah jembatan rel kereta api dekat Kampung Tridi. Tempat ini seperti dituturkan Pak Nur dari Kelompok Sadar Wisata (Pokdarwis)  sudah bekerja sama dengan Kampung Tridi untuk lahan parkir. Sedang jika lahan parkir ini penuh, untuk mobil bisa memakai lahan parkir di Kampung Biru hingga jalan Gajahmada.

Jembatan Kaca (Dok. S. Hariadi)
Jembatan Kaca (Dok. S. Hariadi)
Sedangkan bagi pengguna sepeda motor bisa menggunakan lahan parkir yang disediakan di Kampung Tridi. Bila kita ke kampung  tridi menggunakan sepeda motor dengan seorang rekan bisa memarkir disini.  Total untuk dua orang Rp 8000,- dengan rincian Biaya parkir sepeda motor sebesar Rp 2000,- dan tiket masuk tiap orang Rp 3000,-. Tiket masuk ini diganti dengan souvenir gantungan kunci khas Kampung Tridi.

Foto menunjuk lorong (Dok. S. Hariadi)
Foto menunjuk lorong (Dok. S. Hariadi)
Keunikan Gambar dan Gerakan Warga di Kampung Tridi

Berfoto sudah menjadi hal yang lumrah zaman sekarang. Hal inilah yang menjadi hal yang ingin ditonjolkan oleh Kampung Tridi. Beraneka ragam gambar 3 dimensi menjadi daya Tarik tersendiri sebagai kampung  tematik di kota Malang. Hampir setiap rumah disini ada gambar-gambar unik yang bisa dijadikan spot atau tempat berfoto.

Berfoto di Perahu Venesia (dok. S. Hariadi)
Berfoto di Perahu Venesia (dok. S. Hariadi)
Saat memasuki Kampung Tridi dari gapura dekat sebelum jembatan besar Brantas, kita akan menemui keunikan awal di Kampung Tridi ini. Kita akan disambut tulisan besar Kampung Tridi dengan berbagai gambar layak untuk dijadikan tempat foto. Gambar-gambar berada di sisi kiri jalan. Sedang di sisi kanan terlihat keindahan rumah warga dengan berbagai macam warna. Pun juga yang menarik perhatian di sisi kanan ada perahu yang bisa dijadikan tempat foto menarik awal di Kampung Tridi.

Suasana anak-anak bermain di Kampung Tridi (dok. S. Hariadi)
Suasana anak-anak bermain di Kampung Tridi (dok. S. Hariadi)
Dulunya menurut Pak Nur, di jalan masuk kampung  Tridi ini ada juga gambar menarik. Namun seiring banyaknya pengunjung yang dating gambar tersebut berangsur hilang.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Trip Selengkapnya
Lihat Trip Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun