Mohon tunggu...
Sedjati
Sedjati Mohon Tunggu... Lainnya - Karyawan Swasta

Belajar menulis untuk berbagi informasi

Selanjutnya

Tutup

Sosbud

Isi Liburan Sekolah, Remaja LDII Sampit Gelar Lomba Mewarnai Bagi Anak Usia PAUD

23 Desember 2024   08:45 Diperbarui: 23 Desember 2024   08:45 623
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Sampit (21/12) -- Dalam rangka mengisi liburan semester ganjil 2024/2025 dan akhir tahun 2025, remaja LDII Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) menggelar lomba mewarnai gambar untuk anak-anak usia PAUD hingga kelas 3 SD. Kegiatan ini bertujuan memberikan ruang bagi anak-anak untuk mengekspresikan kreativitas mereka sekaligus mempererat kebersamaan di lingkungan masyarakat.

Acara yang berlangsung pada hari Sabtu (21/12/24) ini diawali dengan sambutan pembukaan dari salah satu Dewan Penasehat LDII Kotim, Agus Haryanto. Dalam kesempatan tersebut, Agus mengajak anak-anak untuk selalu bersyukur atas nikmat yang diberikan Allah SWT. "Mari adik-adik selalu bersyukur, karena pada sore ini kita bisa berkumpul dengan penuh kebahagiaan di masjid ini," ujarnya.

Foto Dokpri
Foto Dokpri

Lebih lanjut, Agus memberikan semangat kepada para peserta lomba, "Kalian adalah generasi penerus yang akan menggantikan kepemimpinan kami di masa depan. Teruslah giat belajar dan berkembang," katanya dengan penuh harap.

Sekitar 50 anak berkumpul di halaman TPA Baitul Ilmi dan antusias mengikuti lomba mewarnai gambar yang berlangsung meriah. Meskipun suasana penuh kegembiraan, mereka tampak sangat serius dalam mewarnai gambar yang telah disediakan. Lomba ini pun berlangsung dengan penuh keceriaan, diiringi tawa dan semangat yang tak henti-hentinya.

Lomba mewarnai ini merupakan kegiatan pembuka menuju Festival Anak Saleh LDII Kotawaringin yang akan dilaksanakan pada esok harinya, Minggu (22/12/24).

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun