Mohon tunggu...
sdmuhammadiyah 4zamzam
sdmuhammadiyah 4zamzam Mohon Tunggu... Guru - SD Muhammadiyah 4 Zamzam

SD Muhammadiyah 4 Zamzam, The Future Islamic School, merupakan sebuah sekolah dasar yang terletak di Sukodono, Sidoarjo. Sebagai lembaga pendidikan yang berbasis Islam, SD Muhammadiyah 4 Zamzam berkomitmen untuk mencetak generasi yang unggul, berakhlak mulia, dan berwawasan Islami. Sekolah ini menawarkan pendidikan yang holistik, mengintegrasikan kurikulum nasional dengan nilai-nilai Islam. Dengan visi menjadi sekolah masa depan yang berkualitas dan berinovasi, SD Muhammadiyah 4 Zamzam berusaha untuk menciptakan lingkungan belajar yang inspiratif dan mendukung perkembangan siswa secara optimal. Fasilitas modern dan sarana pembelajaran yang lengkap disediakan untuk memfasilitasi kegiatan belajar-mengajar yang efektif. Selain pendidikan formal, SD Muhammadiyah 4 Zamzam juga menekankan pentingnya pembinaan karakter dan pengembangan potensi siswa. Berbagai kegiatan ekstrakurikuler dan program pengembangan diri disediakan, seperti kegiatan seni, olahraga, dan keagamaan, untuk melengkapi pendidikan mereka. Dengan didukung oleh tenaga pendidik yang profesional dan berkompeten, SD Muhammadiyah 4 Zamzam berupaya memberikan pendidikan yang bermutu dan menginspirasi siswa untuk mencapai prestasi terbaik mereka. Dengan mengintegrasikan nilai-nilai Islam dalam setiap aspek kehidupan sekolah, SD Muhammadiyah 4 Zamzam berusaha menjadi lembaga pendidikan yang mampu mencetak generasi muda yang berdaya saing, bertanggung jawab, dan memiliki integritas tinggi.

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Zamzam The Jungle: Fortasi Dengan Konsep Alam ala SD Muhammadiyah 4 Zamzam

17 Juli 2023   11:06 Diperbarui: 17 Juli 2023   11:14 619
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Zamzam the jungle : Fortasi dengan konsep alam ala SD Muhammadiyah 4 Zamzam


(17/07) Memasuki Tahun ajaran baru, SD Muhammadiyah 4 Zamzam Sukodono menyambut kedatangan siswa baru dengan sedikit berbeda. Bertajuk 'Zamzam The jungle' Forum Taaruf Siswa (Fortasi) ini diharapkan dapat membentuk karakter islami siswa dengan mewujudkan generasi cinta alam. Ditemui usai acara, kepala sekolah SD Muhammadiyah 4 Zamzam Muhammad Anas Fikri, SPd MAP mengungkapkan, "Kegiatan ini kami harapkan dapat memberi pengalaman berbeda bagi siswa maupun bagi wali siswa di awal tahun ajaran baru ini, terutama bagi siswa baru kami," ujarnya. 

Acara yang digelar selama 2 hari ini kemudian akan dilanjutkan dengan pawai Muharram day untuk memperingati tahun baru Muharram 1445 H
Ketua Panitia, Eka Putri Andini, SPd, menyatakan bahwa Fortasi kali ini penuh dengan kegiatan yang berhubungan dengan alam dan lingkungan. "Kami akan mengajak anak-anak untuk mengolah sampah menjadi pupuk kompos, serta melakukan kegiatan menanam pohon dan mendaur ulang sampah plastik bersama dengan kakak-kakak kelas mereka," jelasnya.

Dokpri
Dokpri
Iwung, salah satu wali murid dari kelas 1A, menyampaikan pendapatnya, "Ini adalah pengalaman pertama bagi kami, jadi kami merasa sangat antusias sekaligus deg-degan. Dengan konsep cinta alam seperti ini, saya berharap anak-anak akan semakin peduli terhadap lingkungan sekitar."
Fortasi 'Zamzam The Jungle' di SD Muhammadiyah 4 Zamzam Sukodono tidak hanya memberikan kesempatan kepada siswa untuk mengembangkan nilai-nilai keislaman, tetapi juga mengajarkan pentingnya menjaga dan mencintai alam. Melalui kegiatan ini, diharapkan siswa menjadi lebih peduli terhadap lingkungan dan terinspirasi untuk menjadi generasi yang bertanggung jawab dalam menjaga kelestarian alam.

Penulis : Realita

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun