Mohon tunggu...
Satriyo Wibowo
Satriyo Wibowo Mohon Tunggu... Musisi - Music Educator - Cofounder SMI

Music Educator - Cofounder SMI #pendidikanmusik

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Alat musik & Sekolah Musik

27 Februari 2015   18:49 Diperbarui: 17 Juni 2015   10:25 276
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

14251410771466073054
14251410771466073054

Belajar musik selain kurikulum yang utama adalah alat musik itu sendiri, instrument yang harus di pelajari secara spesifik untuk seseorang mampu menguasai musik. Sehingga seseorang itu memiliki kemampuan seni dalam dirinya, dimana nantinya menghasilkan karya musik atau suatu pertunjukan seni yang bisa di nilai dan dinikmati oleh orang lain sehingga seseorang yang belajar musik dan memainkan instrumentnya bisa dikatakan sudah bisa bermain musik.

Untuk belajar sebuah alat musik bukanlah sebuah proses yang mudah dan cepat. Sebelum belajar alat musik, tentunya terlebih dahulu kita harus memilih alat musik atau instrument apa yang akan kita pelajari. Hal ini sangat penting dalam kemajuan kemampuan kita dalam belajar dan memainkan sebuah alat musik. Sebab, beragam alat musik diciptakan berbeda-beda dengan tingkat kesulitan, bentuk dan serta berbeda dari konstruksi cara memainkannya.

Banyak jenis alat musik yang ada sekarang ini, maka perlu ditentukan terlebih dahulu instrument apa yang akan kita pelajari. Apakah instrument gesek, instrument pukul atau perkusi, instrument tiup, instrument piano, atau instrument berdawai seperti guitar dan keluarganya. Dengan menentukan pilihan ini sangat menjadi dasar utama kita belajar musik, sebelum memilih instrument yang akan kita pelajari, terlebih dahulu kita harus menemukan ketertarikan kita akan musik yaitu passion untuk belajar musik. Tentu saja hal ini butuh bakat serta usaha yang sangat keras bagi seorang pemula yang belum menguasai alat musik apapun untuk bisa menguasai sebuah alat musik yang memiliki tingkat kesulitan paling tinggi. Oleh karena itu, beberapa hal yang harus kita ketahui tentang cara memilih alat musik apa yang harus kita pilih untuk dipelajari bagi pemula :

1.Ekspektasi harus di ketahui dahulu untuk memilih 1 instrument yang akan kita jadikan sebagai pilihan utama.

2.Pastikan bahwa instrument yang kita pilih adalah yang kita suka. Dari sini kita bisa tahu bahwa kemauan untuk menguasai sebuah alat musik dapat memacu kita untuk lebih giat dalam berlatih hingga bisa menguasai alat musik tersebut lebih cepat dari kebanyakan orang.

3.Pilihlah alat musik yang cocok dengan pribadi kita.

4.Sebaiknya pilihlah alat musik yang memiliki tingkat kesulitan menengah, yaitu alat musik yang tidak terlalu sulit namun juga tidak terlalu mudah untuk dipelajari.

5.Membeli alat musik dengan menyesuaikan biaya atau harga, karena beberapa alat musik tertentu biaya yang harus keluarkan cukup mahal.

6.Sesuaikan tempat yang kita punya, karena beberapa alat musik membutuhkan tempat atau ruangan yang khusus dan besar untuk menaruhnya.

Setelah menjatuhkan keputusan untuk memilih alat musik apa yang akan kita pelajari, maka selanjutnya kita perlu menentukan bagaimana cara belajar bermusik dan dimana tempat yang tepat untuk mengembangkan keinginan kita ini.

Perlu sekali kita menentukan untuk memulai belajar musik di mana dan bagaimana caranya. Belajar otodidak yaitu belajar sendiri, les privat memanggil guru ke rumah, atau belajar di sekolah musik yang memiliki fasilitas lengkap. Jika kita dengan belajar dari otodidak kita bisa menggunakan media buku, video, atau internet. Banyak orang belajar musik berangkat dari cara ini, namun kurang lengkap karena bahan ajar terbatas atau bisa di sebut informasi tidak lengkap dan butuh arahan dari seorang ahli dibidangnya yaitu guru. Karena belajar membutuhkan fitback dan diskusi masukan atau saran sehingga proses belajar akan lebih lengkap dan informasi akan lebih banyak kita dapat. Atau belajar musik dari seorang guru privat yang datang kerumah, cukup banyak guru musik bersedia datang ke rumah-rumah untuk mengajar siswa-siswinya. Dengan konsekwensi siswa-siswi tersebut harus menyiapkan alat musik sendiri di rumahnya. Guru les yang datang ke rumah memberi pengarahan dan pelajar musik dengan kurikulum yang biasanya beredar di luaran sana, atau dimodifikasi sesuai kebutuhan atau keinginan guru yang bersangkutan. Dengan arahan dan bimbingan yang intensif dari guru privat maka belajar juga akan cukup cepat bagi seorang yang ini belajar musik.

Belajar musik di sekolah musik pasti  berbeda sekali dengan belajar musik secara otodidak dan les privat di rumah. Jika kita memilih belajar musik di suatu sekolah musik maka kita akan lebih fokus dan terprogram, dimana jika suatu sekolah musik bisa dikatakan itu sekolah musik pasti di dalamnya memiliki kurikulum, fasilitas belajar yang lengkap, event yang terprogram, systematis, dan memiliki guru yang kompeten di bidangnya. Bagi kita yang mau dan ingin belajar musik maka perlu tahu memilih tempat belajar musik yang tepat bagi kita :

1.Pastikan sekolah musik yang akan kita pilih memiliki goal yang jelas, sehingga siswa-siswinya akan mengarah ke tujuan tersebut. Yaitu Visi & Misi.

2.Memiliki kurikulum yang baik dan jelas.

3.Mempunyai program yang tersystematis dan terencana dengan baik.

4.Fasilitas belajar dan penunjangnya memadai, sehingga setiap siswa-siswi belajar dengan maksimal dan nyaman. Bisa melingkupi ruang kelas, alat musik, lobby, gedung, toilet, dan sumber belajar lainnya seperti perpustakaan atau buku-buku bacaan.

5.Memiliki guru-guru yang kompeten di bidangnya.

6.Sekolah musik yang memiliki produk-produk unggulan sehingga siswa-siswinya bisa memilih sesuai dengan minat dan bakatnya.

Jadi belajar alat musik membutuhkan alat musik tersebut dan tempat untuk kita belajar, maka 2 hal ini tidak bisa di pisahkan.  Maka bagi kita yang sudah mulai ingin belajar musik, sudah saatnya kita bisa memilih instrument musik yang akan kita pelajari dan bisa mulai membelinya yaitu bisa di toko musik di sekitar kita atau membeli alat musik secara online. Setelah itu kita tentukan sekolah musik yang akan menjadi tempat kita belajar musik, bisa surve di internet atau di sekitar tempat kita. Biasanya sekolah-sekolah musik sekarang ini sudah memiliki website sehingga kita bisa mengaksesnya dan mendapat informasi tentang sekolah tersebut. Dan juga kebanyakan sekarang sekolah musik memberi free trial untuk kita bisa mencoba terlebih dahulu, sebelum kita mendaftar dan belajar di sekolah tersebut. Maka dengan proses diatas, seseorang yang belajar musik akan mencapai keinginannya sehingga mampu bermusik. Yaitu hasil akhir dari belajar musik mereka mampu menampilkan karya mereka dalam konser maupun pagelaran lainnya sebagai bukti apresiasi mereka dalam dunia musik, sehingga tercapai mimpi dan keinginannya.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun