Mohon tunggu...
Satriya Agung
Satriya Agung Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

Mahasiswa Ilmu Komunikasi di Universitas Muhamadiyah Sidoarjo.

Selanjutnya

Tutup

Worklife

Pemberdayaan Usaha Mikro Melalui Program Sedekah Ilmu Membantu Meningkatkan Kualitas Usaha Lebih Baik

21 Desember 2023   09:25 Diperbarui: 21 Desember 2023   09:35 72
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Sidoarjo, 29 November 2023

PT. Klinik Usaha Nasional kemarin telah menggelar Kegiatan Program Sedekah Ilmu yang Berlokasi di Centra Kuliner Gajah Mada Sidoarjo (18/09). Yang dimana kegiatan tersebut diikuti sebanyak 19 Peserta para pelaku UMKM di Sidoarjo.

Dalam Kegiatan tersebut Terdapat rangkaian Materi yang disampaikan oleh Tenaga ahli PT. Klinik Usaha Nasional taknk materi Manajemen Keuangan. Pemaparan Materi pertama yang disampaikan oleh Tenaga ahli PT. Klinik usaha nasional terkait Manajemen Keuangan yang dimana dalam Materi bertujuan supaya para pelaku usaha dapat tau apa pencapaian dari usahanya, yang dimana banyak hal hal detail yang sering diabaikan. Dalam Dasar management Keuangan usaha para pelaku usaha perlu untuk memisahkan antara uang usaha dan keuangan Pribadi, Dengan tujuan supaya memudahkan para pelaku usaha dalam melakukan pembukuan saldo awal.

"Semua yang bisa di UKUR pasti bisa di ATUR" ucap Tenaga ahli PT. Klinik usaha nasional dengan Tujuan kita harus tau posisi usaha kita seperti apa, dan kita harus dapat mengukur apa yang bisa di ukur dan bisa diatur dalam usaha tersebut agar dapat mendapat dan menentukan pencapaian usaha kita.

Dalam Materinya Tenaga ahli PT. Klinik usaha Nasional juga menyampaikan bahwa dalam Management Keuangan para pelaku usaha harus mengetahui nilai usaha saat bini begitu juga dengan Perkembangannya. Dengan Begini para pelaku usaha lebih bisa menata usahanya lebih baik dan juga dapat meningkatkan kualitas serta manajemen keuangan dalam berusaha.

 Materi yang ke-dua Disampaikan oleh Tenaga ahli PT klinik usaha nasional usaha mikro, dengan pemaparan materi tentang "Harga Pokok Produksi".

"Bahasa Bisnis adalah keuangan" Ucap Beliau, yang dimana mengandung makna yaitu Para pelaku usaha memiliki tujuan mengelola bisnis dengan menyusun strategi dan pengelolaan dalam menentukan sasaran serta modal awal usaha.

Kegiatan pemberdayaan ini dilaksanakan oleh pihak PT. Klinik usaha nasional Kabupaten Sidoarjo dengan tujuan agar para pelaku UMKM bisa lebih menata usahanya lebih baik lagi dengan cara dapat memanajemen Keuangannya.

Banyak apresiasi Positif dari para peserta yang datang dari kalangan ibu ibu serta anak muda, mereka merasa terbantu dengan adanya kegiatan ini.

"Senang sekali, saya merasa tambah ilmu", ucap alah satu perlaku UMKM yang ikut kegiatan ini. Dan masih banyak lagi dari para peserta yang merasa senang dengan kegiatan ini.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Worklife Selengkapnya
Lihat Worklife Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun