4.Wage: Terbentuk jika neptu adalah 8, 13, 18, 23, atau 28.
5.Kliwon: Weton ini terjadi jika neptu adalah 9, 14, 19, 24, atau 29.
Ciri-ciri orang memiliki watak weton tulang wangi
Orang yang memiliki weton tulang wangi dipercaya memiliki ciri-ciri kuat dan khas. Namun tidak semua orang dengan weton tulang wangi memiliki karakteristik seperti yang disebutkan.
Sebab tiap karakter adalah hal yang sangat individu dan berbeda-beda tiap orang. Ciri-ciri yang disebut hanya berdasar pada kepercayaan masyarakat Jawa.
1. Memiliki Fisik Menarik
Pada umumnya, orang-orang dengan weton tulang wangi diyakini memiliki ciri fisik menarik sehingga orang lain merasakan ketertarikan. Si pemilik weton tulang wangi dipercaya memiliki aura memancar, kulit bersih hingga wajah yang menawan.
Orang memiliki weton tulang wangi disebut sering mendapat pujian atau perhatian dari orang-orang sekitarnya. Bahkan makhluk tak kasat mata sekalipun.
2. Karakteristiknya Kuat dan Positif
Ciri-ciri weton tulang wangi adalah memiliki sifat-sifat seperti punya jiwa kepemimpinan yang kuat, daya kreatif tinggi, dan punya bakat dalam berbagai bidang.
Hal inilah yang menjadikannya cukup istimewa karena punya karakter-karakter positif yang punya pengaruh baik dalam menjalankan kehidupan.