Beberapa hari kemudian saya mendapatkan kesempatan nonton bareng film OMG atau Oh My Girl! Â asal Thailand bersama KOMIK di Plaza Semanggi tanggal 11 Januari 2023. Film Thailand sudah familiar bagi masyarakat Indonesia termasuk saya karena beberapa filmnya berhasil menghibur bahkan membuat saya kagum dengan ide ceritanya.Â
OMG merupakan film produksi GDH 559 atau dikenal GDH yang merupakan anak perusahaan dari agensi besar GMM Grammy. GDH sendiri telah banyak dikenal sebagai rumah produksi film-film Thailand terkenal seperti One Day (2016), Bad Genius (2017), Friend Zone (2019), Happy Old Year (2019) dan lainnya.Â
Oh My Girl disutradarai oleh Thitipong Kerdthongtavee yang sekaligus menjadi debut pertamanya dalam karya film panjang, sebelumnya ia terkenal melalui film Supernatural (2014) dan I Stories (2018).Â
Cerita film OMG diawali pemuda Guy yang menaruh hati pada gadis populer June. Namun karena Guy selalu tidak percaya diri dan overthinking maka June malah menjadi pacar temannya sendiri. Agar bisa merayu dan mendapatkan hati perempuan yang diincar, maka ketiga kakak perempuan memberikan tips pada Guy dan beberapa diantaranya berhasil.Â
Hubungan June sering putus nyambung membuat Guy hampir putus asa namun ketika hujan deras dan banjir justru keduanya makin dekat. Sayangnya June justru berpacaran dengan Pete pemain band yang tampan, kaya dan setia sehingga Guy pun memilih mundur melupakan kisah cintanya.Â
Tiga tahun setelah lulus kuliah keduanya pun bertemu kembali apakah kisah cinta mereka berhasil ke jenjang lebih serius? tonton film ini di bioskop terdekat. Selama dua jam lebih menonton film ini, saya sebagai penonton merasa terhibur karena cerita yang ringan, komedi yang bikin ketawa terbahak-bahak, ditambah situasi yang mirip saat banjir. Ternyata banjir tidak selamanya menyusahkan terbukti di film ini malah menjadi situasi yang berkesan dan romantis.Â
Di film OMG! juga menyinggung bagaimana menjadi perempuan cantik tidaklah mudah karena jika ramah dianggap genit namun jika cuek dianggap sombong. Itulah yang dirasakan June di kampus karena tidak ada yang mau jadi temannya hanya Guy yang mau berteman dengannya. kisah kakak perempuan Guy yang diselingkuhi suaminya juga ditampilkan sedikit dalam film.Â
Bagi penonton yang ingin film yang ringan dan menghibur di awal tahun bisa menonton Oh My Girl mulai tanggal 18 Januari 2023 di bioskop terdekat. Karena setelah menonton film ini pikiran akan jadi lebih segar dan tersenyum mengenang cinta monyet saat remaja serta bagaimana pertama kali menyatakan cinta pada orang yang disuka. Jika memang ada kesempatan segera nyatakan perasaan jangan terlalu capek memikirkan sesuatu yang belum terjadi supaya tidak menyesal nantinya. Itulah yang kesimpulan yang saya dapatkan dari karakter utama Guy dalam film OMG.Â
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H