Mohon tunggu...
SARTIKA
SARTIKA Mohon Tunggu... Lainnya - Fakir ilmu

Make your weakness become your advantages

Selanjutnya

Tutup

Lyfe

Dampak Buruk Game Online untuk Anak Usia Dini

7 Februari 2022   05:29 Diperbarui: 7 Februari 2022   05:35 2726
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Gaya Hidup. Sumber ilustrasi: FREEPIK/Rawpixel

Game online merupakan salah satu platform yang paling digemari oleh kalangan remaja bahkan anak-anak. Seseorang yang kecanduan game online akan kesulitan untuk menjauh dari ponselnya. Sehingga mereka tidak memikirkan dampak negatif jika terus bermain game online. Ada beberapa kelemahan game online untuk anak-anak.

Kerugian yang dialami adalah dengan bermain game online terus menerus akan merusak otak mereka. Karena dampak saraf otak pecandu game online sama dengan dampak pengguna narkoba. Selain itu, mereka sering melewatkan makannya, karena sibuk dengan permainannya. Bermain game online juga dapat mempengaruhi ketajaman mata mereka. 

Game online juga dapat membuat pengguna malas,Menggunakan game online secara terus menerus akan membuat anak malas untuk belajar dan ketika orang tua menyuruh melakukan sesuatu, mereka sering menunda atau bahkan menolaknya karena sibuk dengan gadget atau komputernya. 

Selain itu game online juga dapat membuat anak kurang bersosialisasi karena lebih banyak menghabiskan waktu di kamar dengan komputer dan gadgetnya daripada bermain dengan teman-temannya. Jika mereka terus mengurung diri di kamar untuk menghabiskan waktu dengan game online mereka akan menjadi canggung jika harus bersosialisasi dengan lingkungannya. Dan juga Kecanduan game online akan kesulitan untuk berkomunikasi. 

Jadi kita tahu bahwa bermain game online terus menerus tidak disarankan. Karena akan banyak sekali dampak negatifnya bagi mereka, jika sudah kecanduan. Bukan berarti mereka tidak bisa bermain game online. Mereka bisa memainkannya tetapi mereka harus bisa mengatur waktu dan mengendalikan diri agar tidak kecanduan game online.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Lyfe Selengkapnya
Lihat Lyfe Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun