Mohon tunggu...
Saris D Pamungki
Saris D Pamungki Mohon Tunggu... Wiraswasta - Menulis Dan Merekam Lewat Visual

Beda Tapi Tak Sama dan sendiri nyali teruji, dua kata buat penyulut semangat diri

Selanjutnya

Tutup

Sosbud Pilihan

Laiknya Makanan, Asupan Linimasa Musti Sehat dan Higienis

25 Oktober 2018   08:02 Diperbarui: 25 Oktober 2018   09:10 292
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Bersyukur kita masih bisa menikmati kehidupan di masa Dinasti Teknologi sekarang ini. Bebas merdeka, begitu perasaan orang memilih dan memilah mana yang menjadi kebutuhan otaknya. Perawatan agar menjadikan "Sehat dan Waras" itulah yang utama. 

Hampir semua manusia, di saat mampu memiliki perangkat "ponsel" dengan OS mutakhir, mau tidak mau pasti dijejali dengan informasi pada jendela Linimasa yang bebas bersliweran.

Proteksi standart sebenarnya sudah ada dalam tiap-tiap aplikasi yang ditawarkan. Mulai dari menjaga privacy pertemanan, berita hingga kerahasiaan dalam berhubungan di media sosial. Namun, sudah karakter manusia, terjebak dalam masa amatir permulaan mencoba-coba sebuah makanan yang dihidangkan.

"Watak kui susah obat e, beda karo watuk", Begitu kira-kira sebuah peribahasa Jawa yang mengandung arti bahwa karakter atau watak seseorang itu sudah melekat sejak lahir, dan susah dirubah beda dengan batuk, penyakit yang bisa kita cari obatnya.

Sebenarnya pula, sifat atau karakter tersebut menjadi tantangan tersendiri bagi kita. Coba kita buka kamus Taktik Perang Sun Tzu, Jika ingin menguasai dunia harus menaklukkan diri sendiri terlebih dahulu, mengandung arti harus bisa memerangi nafsu yang melekat kuat pada akal dan jiwa masing-masing.

Hubungannya apa dengan Dinasti Teknologi seperti hari ini, sadar atau tidak, pelan-pelan sebuah kata yang terkontaminasi "kebencian" dan ada dalam beranda Linimasa kita, akan menjadi alat pembunuh yang sebenarnya.

Catatan dari Pojok AngkringanBukuCaruban

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun