Perkumpulan Orang Betawi yang lebih dikenal dengan singkatan P.O.B. pada hari senin sore menggelar acara buka puasa dan santunan puluhan anak yatim di Posko POB tambun Selatan, Cakung selatan Jakarta Timur.
Jakarta 08 April 2024 -Ketua Umum POB Guru Deddy yang di dapuk sebagai pengendali utama POB saat ini tampak hadir didalam acara sore hari itu bersama Sekjen pob sejabodetabek/ babeh rohim HN S.E dan Ustad Syah Adi T serta dengan di dampingi para anggota POB dari berbagai wilayah, terlihat hadir dalam undangan sore hari itu, perwakilan organisasi organisasi antara lain dari FORKABI, LASKAR BETAWI, FBR, DPP FORPEK NUSANTARA, LASKAR ADAT BETAWI, BAMUS BETAWI serta para guru guru padepokan silat yang ada di Jabodetabek antara lain Perguruan ji'it, Perguruan macan seliwa, Perguruan cingkrik seliwa abadi, Pedepokan guru sinar serta perwakilan dari Seni bela diri campuran atau lebih dikenal dengan sebutan mixed martial arts (MMA).
Agenda acara sore hari itu di awali dengan pembacaan ayat suci al quran dan sambutan sambutan dari para tokoh agama dan tokoh betawi yang ikut hadir.Â
Acara dilanjutkan dengan pembagian santunan yang di lakukan langsung oleh guru deddy dan di saksikan langsung oleh pembina bpk H ACEP edy setiawan SH MM, Â menjelang waktu berbuka puasa pada sore hari itu, dan dilanjutkan dengan penampilan dari perguruan perguruan silat yang hadir pada sore hari itu.
Dalam kata sambutannya deddy menyampaikan tentang pentingnya menjaga tali silaturahmi guna tetap menjaga lestarinya seni dan budaya di tanah air tercinta ini agar seni dan budaya khususnya dari tanah betawi tidak pudar di gilas perkembangan zaman dan tekhnologi saat ini, serta ucapan terima kasih kepada seluruh undangan yang berkenan hadir pada sore hari itu.
Acara di tutup tepat pukul 19.30 wib di tandai dengan di lantunkannya doa penutup.
Â
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H