Mohon tunggu...
Reno Dwiheryana
Reno Dwiheryana Mohon Tunggu... Full Time Blogger - Blogger/Content Creator

walau orang digaji gede sekalipun, kalau mentalnya serakah, bakalan korupsi juga.

Selanjutnya

Tutup

Film Pilihan

Lady Loki, Multiverse Benar-benar Ada

17 Juni 2021   09:58 Diperbarui: 17 Juni 2021   10:31 1072
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Lady Loki (empireonline.com)

Serial Loki episode 2 belum lama ini tayang dengan memberikan sedikit gambaran akan motivasi Loki sesungguhnya dan kejutan akan kemunculan Lady Loki.

Siapakah Lady Loki yang diperankan oleh aktor Sophia Di Martino? Lady Loki atau Female Loki ialah wujud perempuan tokoh Loki dari dimensi lain. Dari episode kedua ini kita bisa melihat bahwa ia memiliki kekuatan mengontrol mahluk hidup yang disentuhnya (tidak dalam jangka waktu lama) dan ia lebih pandai, lebih licik, jauh lebih jahat serta lebih ambisius ketimbang sosok Loki (Tom Hiddleston) yang selama ini fans Marvel kenal.

Apa yang Penulis pandang menarik dari episode kedua serial Loki ialah diskusi Loki dan Mobius yang mempertanyakan secara keseluruhan organisasi TVA ini berasal. Mobius nampak menjawab pertanyaan Loki itu dengan diplomatis sampai kepada mereka menemukan bahwa penjahat yang mereka cari dengan sengaja meninggalkan jejak agar ditemukan.

Hal menarik berikutnya ialah bagaimana Loki menjelaskan kepada Mobius akan celah yang selama ini dibiarkan terjadi oleh TVA. Dalam gambarannya Loki menuturkan bahwa penjahat yang TVA cari memanfaatkan celah atau momentum pada lini masa yang sudah pasti berakhir. 

Loki saat itu berupaya meyakinkan Mobius dengan peristiwa akan hancurnya Asgard (peristiwa Thor Ragnarok) sebagai referensi, tetapi Mobius tidak mengiyakannya karena khawatir Loki akan mengkhianatinya dan memilih peristiwa hancurnya negeri Pompeii karena ledakan gunung berapi Vesuvius pada 79 Masehi. Setelah membuat sedikit kekacauan di momen itu, teori Loki terbukti benar.

Pencarian Loki dan Mobius terbayarkan setelah mecocokkan bukti yang ditinggalkan penjahat yang mereka kejar disesuaikan dengan lini masa dimana ada bencana besar yang mengakhirinya dan momentum itu mempertemukan Loki dengan Lady Loki. 

Di akhir episode Lady Loki mengaktifkan alat time reset yang ia kumpulkan lalu disebar secara random yang mengakibatkan kekacauan besar pada lini masa dan ia pergi meninggalkan tempat kejadian. Dalam kebimbangan, Loki pun ikut kabur dari Mobius dan agen TVA yang lain.

Dari episode kedua serial Loki Penulis menilai ada kemungkinan bahwa TVA selama ini mengejar sosok variant yang dimaksud ialah alternate dimension dari wujud Loki, karena setiap kali karakter ini (Loki) keluar dari jalur lini masanya. 

Dan mengapa Mobius mencoba mencari cara baru dengan merekrut Loki guna membantunya untuk menangkap alternate Loki dimana salah satunya Lady Loki. Perekrutan Loki bukan tanpa alasan yaitu dikarenakan setiap sosok Loki memiliki pemikiran dan motivasi yang serupa, sehingga mengapa Mobius yakin ia mengenal betul seperti apa karakter Loki. 

Akan tetapi Lady Loki merupakan satu kasus yang sangat berbeda karena keunikannya. Sebagai jelmaan dari God of Mischief, Lady Loki merupakan rekaan yang unggul dari setiap sudut sosok Loki miliki dan yang Mobius pernah tangani serta Lady Loki kerapkali melakukan sesuatu yang tidak diduga-duga, salah satunya ia membuat jebakan agar dapat bertatap muka secara langsung dengan Loki dan berupaya mempengaruhi Loki untuk mengetahui apa motivasi akhir mengapa ia mengacaukan lini masa.

Prihal apa tujuan Lady Loki menyasar He Who Remains secara pasti belum jelas, tetapi nampaknya tujuan tersebut masih panjang mengingat serial ini baru berjalan dua episode dari total enam yang direncanakan.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Film Selengkapnya
Lihat Film Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun