Mohon tunggu...
Reno Dwiheryana
Reno Dwiheryana Mohon Tunggu... Full Time Blogger - Blogger/Content Creator

walau orang digaji gede sekalipun, kalau mentalnya serakah, bakalan korupsi juga.

Selanjutnya

Tutup

Inovasi

Raisa Andriana "The New Face of Selfie Expert"

13 Desember 2016   19:07 Diperbarui: 13 Desember 2016   19:21 59
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Tepat hari Rabu (3/12/2016) bertempat di Sheraton Grand Jakarta, Oppo Indonesia kembali memperkenalkan varian baru dari produk F1s yaitu "Raisa Phone". Bertemakan "The New Face of The New Selfie Expert" acara yang dihadiri oleh kalangan media, blogger, dan umum ini berlangsung sungguh meriah. Para undangan ketika masuk ke lokasi acara mendapati sebuah ruangan megah bernuasa hitam dengan stage utama yang cukup besar dihiasi kilauan lampu sorot serta terpampang di kedua sisi dinding tulisan Your Raisa Phone.

Performance oleh Raisa Andriana - Sang Rembulan (Dokpri)
Performance oleh Raisa Andriana - Sang Rembulan (Dokpri)
Setelah MC selesai menyapa para hadirin, para undangan disambut oleh performance Brand Ambassador baru Oppo Raisa Andriana dengan vokal yang sangat memukau membawakan single "Sang Rembulan" diiringi band pendukung, momentum ini menarik perhatian para undangan yang sibuk mengabadikan dan asyik ikut bernyanyi bersama. Acara pun berlanjut dengan menghadirkan Manager Oppo Indonesia Alinna Wenxin sebagai Public Speaking produk "Raisa Phone", dimana beliau menyampaikan informasi bahwa kerjasama yang telah dibangun sebelumnya Oppo Indonesia bersama Raisa dalam konser Handmade Tour 2016 yang digelar di 5 kota besar di Indonesia menginisiasi hadirnya produk F1s Raisa Phone.


Raisa Phone dikemas dengan warna hitam klasik dan tanda tangan laser engraved Raisa Andriana, produk ini tersedia dalam jumlah terbatas hanya 6000 unit dan bisa didapat melalui sistem pre-order melalui rekanan e-commerce ternama yang Oppo Indonesia telah tunjuk. Bagi anda yang berminat Raisa Phone dapat di pre-order selama periode 7 - 14 Desember 2016. Kemudian mulai di tanggal 17 Desember 2016, pelanggan yang telah melakukan pre-order bisa mendapatkan perangkat ini dengan mendatangi Mall Ambassador Jakarta maupun jaringan Oppo Store yang tersebar di 7 wilayah Indonesia atau memilih untuk dikirim melalui jasa pengiriman.

Public Speaking oleh Manager Oppo Indonesia Alinna Wenxin (Dokpri)
Public Speaking oleh Manager Oppo Indonesia Alinna Wenxin (Dokpri)
Tak lupa beliau menghaturkan rasa terima kasih sebesar-besarnya atas bentuk kepercayaan yang diberikan oleh para pengguna Oppo di Indonesia dimana Oppo mampu meraih prestasi yaitu bertengger di posisi urutan dua sebagai vendor dengan penjualan tertinggi di Indonesia dan pencapaian target penjualan 1 juta unit yang diperoleh dalam periode singkat dimulai pertengahan Juni s.d 21 Agustus 2016 dimana seri F1s menjadi kontributor penyumbang terbesar kesuksesan ini.

Kunjungan para Blogger ke pabrik Oppo (Dok Oppo Indonesia)
Kunjungan para Blogger ke pabrik Oppo (Dok Oppo Indonesia)
Kedepannya pula Oppo Indonesia menargetkan penjualan 2 juta unit dalam jangka waktu 100 hari (periode 26 November 2016 s.d 28 Februari 2017) dengan mempersiapkan langkah-langkah strategi matang, diantaranya: 
  •          Penambahan toko resmi yang bekerja dengan OPPO hingga 20.000 toko baru
  •          Peningkatan kapasitas produksi pabrik hingga batas maksimal 1,2 – 1,5 juta unit/bulan
  •          Pengembangan hingga 120 titik pusat layanan
  •          Memperbesar skala bisnis dengan menambah jumlah karyawan hingga 20.000 orang di Indonesia

Sesi Q/A Launching Oppo Raisa Phone (Dokpri)
Sesi Q/A Launching Oppo Raisa Phone (Dokpri)
Acara kemudian dilanjutkan dengan product photo dan Q/A session bersama Manager Oppo Indonesia Alinna Wenxin, Public Communication Oppo Indonesia Suwanto, Media Engagement Oppo Indonesia Aryo Meidianto, dan Brand Ambassador Oppo F1s Raisa Andriana. Sebagai penutup acara ini diakhiri dengan lantunan merdu suara Raisa Andriana dengan 3 lagunya berjudulkan Tentang Cinta, Kali Kedua, dan Could it Be.

Raisa Phone
Raisa Phone
 Lalu apa yang Raisa phone tawarkan kepada pengguna? Sebagai smartphone yang didaulat sebagai "Best Selfie Smartphone" oleh Editor's Choice SELLULAR maka apa yang anda dapatkan adalah sebuah unit F1s beserta segala keunggulannya, seperti kita bersama ketahui bahwa cameraphone berukuran layar 5.5 inci memiliki desain ramping dan elegan, spesifikasi memadai, dilengkapi kamera depan 13MP dan kamera belakang 16MP, menggunakan ColorOS 3.0, dan beragam fitur seperti sidik jari, Beautify 4.0, Selfie Panorama, dan Touch Access. Namun F1s Limited Edition "Raisa Phone" tampil dengan warna hitam klasik dengan bezel berkilau disekelilingnya membuat semakin extraordinary diantara  dua warna F1s hadir lebih dahulu yaitu warna Gold dan Rose. Di sisi belakang anda akan menemukan engraved dengan aksen manis bertuliskan Raisa Phone dan tanda tangannya.


Sebagai salah satu talenta muda yang Indonesia miliki, nama Raisa Andriana selain berparas cantik memang tidak bisa diragukan lagi akan kapasitas kemampuan vokal serta totalitasnya diatas panggung yang begitu mempesona. Masih muda dan berbakat besar kemungkinan Raisa Andriana menjadi diva kebanggaan Indonesia dan mampu menembus kancah musik internasional suatu saat nanti. Dengan hadirnya F1s Limited Edition Raisa Phone memang layak apabila Raisa disandingkan sebagai "The New Face of Selfie Expert". Diharapkan kedepannya Oppo Indonesia mengikutsertakan talenta-talenta muda lainnya agar dapat mengharumkan nama bangsa Indonesia dan terus menghadirkan produk-produk berkualitas.

 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Inovasi Selengkapnya
Lihat Inovasi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun