Mohon tunggu...
Alamsyah
Alamsyah Mohon Tunggu... Jurnalis - Jurnalis & Content Writer

Lisan Terbang, Tulisan Menetap

Selanjutnya

Tutup

Lyfe

Resolusi Rizal Biladina di 2022, Main Film Layar Lebar

31 Desember 2021   15:20 Diperbarui: 31 Desember 2021   15:39 304
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Rizal Biladina siap menerima tantangan di 2022. (Foto: Pribadi)

Setelah sukses berakting di web series "My Ghost Friend", pemain film Abu Rizal Biladina siap menyongsong tahun 2022 dengan semangat baru. Semangat itu pula yang dia tancapkan kepada karirnya sebagai seorang pemain film pendatang baru.

Rizal sapaan pemain film "Musyrik (Dosa Terkutuk)" ini, mengaku sudah mendapat tantangan baru di tahun 2022 dengan beberapa judul web series maupun film layar lebar yang akan dibintanginya mendatang.


"Pada tahun 2022 saya sudah mendapatkan tawaran syuting untuk beberapa judul web series maupun film layar lebar. Tawaran itu tentu saja jadi tantangan buat saya dalam menyambut pergantian tahun 2022 ini." Ujar Rizal, Jumat (31/12/2021).


Adapun syuting web series yang akan Rizal lakoni di 2022 itu dilaksanakan pada bulan Januari. Sementara untuk produksi film layar lebar, Rizal menjelaskan baru akan dilaksanakan bulan Februari sampai Maret. Sayangnya ditanya apa saja judul web series maupun film layar lebar itu, Rizal belum mau membocorkannya.


"Jadi awal 2022 saya sudah membuka tahun dengan syuting di web series. Mengenai judul-judulnya saya belum bisa memberitahukan sekarang. Tunggu saja." Pungkasnya.

Rizal Biladina. (Foto: Pribadi)
Rizal Biladina. (Foto: Pribadi)


Sementara terkait resolusi lain di tahun 2022, Rizal mengaku jika dirinya ingin bahagia. Setidaknya keinginan itu dia ungkapkan lewat media sosial Instagramnya. Dia menulis kalimat singkat.


"Nawaitu bahagia di 2022." Tulis Rizal dikutip dari Instagram, Jumat (31/12/2021).

Seiring pergantian tahun pula, Rizal mengaku akan menghabiskan malam pergantian tahun dengan mengunjungi pulau Lombok, Nusa Tenggara Barat.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Lyfe Selengkapnya
Lihat Lyfe Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun