Setelah diperkenalkan pada ajang MWC pada bulan Maret kemarin di Barcelona, Asus Indonesia akhirnya membawa duo Zenfone 5 ke tanah air. Uniknya Zenfone 5Z adalah smartphone pertama di Indonesia dengan prosesor Snapdragon 845. Lalu seperti apa spesifikasi lengkapnya?
"Hari ini kami akan memperkenalkan ponsel dengan spesifikasi monster yang selama ini diidamkan. Dan pada hari ini juga akhirnya kami bisa membawa Zenfone 5 untuk masyarakat Indonesia," ujar Regional Director of South East Asia Asus Benjamin Yeh di acara peluncuran Zenfone 5 di Four Seasons Hotel, Jakarta, Kamis (17/5/2018).
Benjamin mengklaim bahwa Zenfone 5 merupakan seri Zenfone terpintar yang ada saat ini. Hal ini karena ponsel mengusung teknologi kecerdasan buatan atau Artificial Intelligence (AI). "Ini menjadi Zenfone paling pintar. Dan juga smartphone dengan chipset Snapdragon 845 pertama di Indonesia," ujarnya.
Kedua ponsel ini memiliki ukuran layar 6,2 inch dengan resolusi 1080 x 2246 pixels dan aspek rasio 18:9 serta dilengkapi dengan notch.
Cindy Ferlani selaku Country Product Manager mengatakan bahwa Zenfone 5 punya 90% rasio bodi ke layar. Notch-nya sendiri diklaim lebih kecil dari kompetitor.
Untuk Zenfone 5Z, jeroannya diisi dengan prosesor octa core Snapdragon 845 dan GPU Adreno 630. 5Z memiliki 2 buah pilihan kapasitas untuk RAM dan ROM nya yaitu  6 GB/128 GB dan 8 GB/256 GB.
Bagian kamera nya disematkan dua buah kamera pada bagian belakang dengan resolusi 12 MP dan 8 MP dan bukaan f/1.8 dan f/2.0. Serta kamera selfienya diberikan sebuah kamera dengan resolusi 8 MP dengan bukaan f/2.0.
Untuk baterainya berkapasitas 3.300 mAh dan sudah menggunakan sistem operasi Android 8.0 Oreo.
Sedangkan untuk Zenfone 5, jeroannya diisi dengan prosesor octa core Snapdragon 636 dengan GPU Adreno 609, RAM 4 GB, dan ROM 64 GB. Baterainya sama, yakni 3.300 mAh dan sudah Android 8.0 Oreo.
Untuk harganya sendiri, Asus membanderol Zenfone 5Z 6/128 dengan harga Rp 6.499.000 dan 8/256 dengan harga Rp 7.499.000. Untuk Zenfone 5 dibanderol Rp 4.299.000.