Ada beberapa ciri yang mencerminkan semangat kebangsaan Indonesia, antara lain: Memiliki rasa cinta pada tanah air (nasionalisme). Menyadari sepenuhnya bahwa kita merupakan bagian dari bangsa lain untuk menciptakan hubungan kerja sama yang saling menguntungkan. Senantiasa membangun rasa persaudaraan, solidaritas, kedamaian, semangat persatuan danÂ
anti kekerasan antar kelompok masyarakat. Bangga menjadi bangsa dan bagian dari masyarakat Indonesia. Bersedia mempertahankan memajukan negara dan nama baik bangsanya. Mengakui dan menghargai sepenuhnya keanekaragaman bangsa Indonesia. Menempatkan kepentingan bersama di atas kepentingan pribadi dan kepentingan golongan.
Berdasarkan opini di atas, dapat disimpulkan bahwa untuk menumbuhkan rasa nasionalisme dapat dilakukan beberapa hal yaitu dengan memiliki dan menyadari secara kesadaran penuh bahwa kita adalah bagian dari bangsa Indonesia dan kita adalah bagian dari beragamnya bangsa yang ada di dunia. Dengan begitu kita merasa mempunyai keharusan untuk berkontribusiÂ
dalam kemajuan negara Indonesia. Menurut saya, sudah semestinya rakyat Indonesia mempunyai rasa nasionalisme yang kuat untuk mempertahankan dan memajukan Indonesia. Mengapa begitu? Karena ketika suatu negara mempunyai rakyat yangÂ
rasa nasionalisme-nya kuat, maka hal tersebut akan berbanding lurus dengan tindakan dan harapan rakyatnya untuk memajukan dan berkontribusi secara aktif untuk negara-nya. Untuk menumbuhkan rasa nasionalisme tersebut, kita butuh untuk bersosialisasi dengan masyarakat banyak yang nantinya akan menciptakan rasa solidaritas dan kekeluargaan yang erat. Dengan begitu nantinya akan tercipta banyak ide dan inovasi yang dapat diberikan untuk kemajuan Indonesia.Â
Pemerintah juga harus ikut andil untuk menumbuhkan rasa nasionalisme yang kuat dan benar bagi rakyatnya. Terdapat banyak cara yang bisa dilakukan untuk menambahkan rasa nasionalisme. Yaitu dengan mempelajari dan merenungkan perjuangan para pahlawan pada saat memperjuangkan kemerdekaan Indonesia, menggunakan produk
buatan Indonesia sebagai bentuk kecintaan kita pada produk dalam negeri. Selain itu, poin tambahan dari menggunakan produk lokal adalah  kita ikut andil membantu perekonomian lokal dan membantu mereka mengembangkan bisnis ke ranah yang lebih luas.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H