Mohon tunggu...
salsa rosalinda
salsa rosalinda Mohon Tunggu... Mahasiswa - Aktif

Mahasiswa

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Alam & Tekno

Mahasiswa KKN Univeritas 17 Agustus 1945 Surabaya (Untag) Berdayakan Desa Gumeng Lewat Pelatihan Videografi, Editing, dan Konten Kreatif

17 Juli 2024   16:59 Diperbarui: 17 Juli 2024   17:07 46
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Dokumentasi bersama Karang Taruna Garuda Bhakti/dok. pri

KKN R1-Sub Kelompok 5

12-07-2024 Desa Gumeng, sebuah desa yang yang terletak di Kabupaten Mojokerto. Seperti banyak desa lainnya, Desa Gumeng juga mengalami peningkatan penetrasi internet yang signifikan dalam beberapa tahun terakhir. Meskipun akses internet yang sudah tersedia, masih ada tantangan yang dihadapi Karang Taruna Garuda Bhakti terkait dengan pemanfaatan teknologi secara produktif. Banyak dari mereka yang belum memilki ketrampilan memanfaatkan internet, seperti menghasilkan karya digital atau mempromosikan potensi desa Gumeng. Dalam rangka Kuliah kerja Nyata (KKN), mahasiswa KKN Kelompok R1 dari Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya mengadakan pelatihan videografi, editing, dan pembuatan konten di media sosial untuk warga Desa Gumeng. Kegiatan ini dilaksanakan oleh Sub Kelompok 5, yakni Armando Erbana (Teknik Informatika), Adinda Putri Nisa (Administrasi Niaga), dan Salsa Widya Rosalinda (Manajemen) yang dibimbing oleh Dosen Pembimbing Lapangan (DPL) Bapak Kun Muhammad Adi, S.I.Kom,M.I.Kom.

Tujuan pelatihan tersebut ialah memberikan pengetahuan dan ketrampilan dasar dalam bidang videografi, editing video kepada masyarakat Desa Gumeng melalui Karang Taruna Garuda Bhakti. Adapun manfaat dari pelatihan tersebut, yakni pemuda-pemudi Desa Gumeng dapat memanfaatkan teknologi untuk meningkatkan potensi desa melalui media sosial. Selain itu, pelatihan ini juga bertujuan untuk mendorong kreativitas mahasiswa dan inovasi pemuda-pemudi Karang Taruna Garuda Bhakti dalam menciptakan konten-konten yang menarik dan edukatif. Bentuk karya yang dapat dihasilkan dari pelatihan ini adalah video promosi wisata desa atau UKM lokal, dokumentasi kegiatan Desa Gumeng, serta konten kreatif lainnya yang dapat diunggah ke platform media sosial.

Dokumentasi Bersama Karang Taruna Garuda Bhakti/dok. pri
Dokumentasi Bersama Karang Taruna Garuda Bhakti/dok. pri
Pelatihan ini, mendapat sambutan yang luar biasa dari Karang Taruna Garuda Bhakti, salah satu peserta ialah Mas Yudhi Kristanto selaku Karang Taruna Garuda Bhakti yang mengungkapkan rasa senangnya bisa mengikuti pelatihan ini. "Kami sangat berterima kasih kepada teman-teman KKN Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya (UNTAG) yang telah memberikan pelatihan ini untuk kartar. Sekarang kami tidak bingung lagi untuk membuat video yang lebih bagus dan bisa mempromosikan desa kami melalui media sosial" ujarnya.

Dokumentasi Pemberian Apresiasi Untuk Karang Taruna Garuda Bhakti oleh Ketua Karang Taruna/dok. pri
Dokumentasi Pemberian Apresiasi Untuk Karang Taruna Garuda Bhakti oleh Ketua Karang Taruna/dok. pri

Dengan adanya pelatihan ini, mahasiswa KKN R1 Sub Proker 5 dari Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya (UNTAG) berharap Karang Taruna Garuda Bhakti dapat lebih kreatif dalam mengelola dan mempromosikan potensi desa Gumeng serta dapat membuka peluang ekonomi baru lagi bagi warga desa seperti pembuatan konten untuk Usaha Kecil Menengah (UKM) lokal menggunakan hadiah apresiasi sebagai kenang-kenangan untuk Karang Taruna Garuda Bhakti.

PENULIS : Salsa Widya Rosalinda 

KKN Semester Genap 2024-2025

Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Lihat Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun