Jika kulit sering terkena radiasi dari kedua sinar tersebut, risiko kamu terkena kanker kulit pun kian besar.
Sunscreen ini ditujukan untuk di pakai oleh semua kalangan usia, mulai dari bayi hingga dewasa,laki laki maupun perempuan. Perlindungan kulit harus dilakukan sejak se dini mungkin. "apakah bumil boleh memakai sunscreen? Busui boleh?" jawaban nya boleh banget dan gak ada larangan bumil dan busui untuk pakai sunscreen karena segala macam sunscreen aman. Asal jangan di makan aja ya fellas hehe.
Ohiya, pemakaian sunscreen pun ada aturan nya, seberapa banyak yang harus dipakai, kalau jumlah nya kurang atau tidak mencukupi fungsi perlindungan nya pun ga optimal, kamu harus mengaplikasikan sunscreen sebanyak dua jari tangan kamu. Sebanyak itu lah yang di butuhkan untuk mengcover wajah dan leher. Banyak? Ya begitulah jadi jika kamu punya sunscreen 1 tube isi 30 gram kok terasa awet sampai 6 bulan, bisa di pastikan kamu memakai nya terlalu tipis yang mana proteksi nya juga pasti tidak mencukupi.
Ketika kamu ingin menggunakan sunscreen pastikan mengaplikasikan nya di step terakhir. Contoh : ketika kamu bepergian dan siap siap untuk Make-up skin care yang pertama kamu pakai adalah toner, sehabis toner kamu bisa lanjutkan dengan pelembab atau cream siang yang kalian punya lalu setelah itu baru sunscreen. Karena fungsi sunscreen adalah pelindung, maka di letakan di paling luar atau paling akhir dari step skincare.
Bagi kamu yang selalu merasa wajah kamu tidak kunjung terlihat bagus / sehat padahal kamu sudah menggunakan semua rangkaian skincare, bisa jadi karena kamu skip penggunaan sunscreen di setiap rangkaian skincare, nah kebiasaan buruk seperti ini baik nya kita tinggalkan ya fellas apalagi kita sudah mengetahui dampak buruk jika kita malas menggunakan sunscreen. Karena tidak hanya mencegah kulit agar tidak gelap / belang, sunscreen adalah produk yang benar benar di percaya sangat efektif untuk menjaga kulit kita dari tanda tanda penuaan dini. kalian gak mau kan wajah kalian terlihat lebih tua daripada yang seharusnya?
Dari sekian banyaknya dampak buruk yang di sebabkan oleh matahari, kalian jadi bisa lebih mengerti kenapa sih sunscreen sangat penting digunakan sehari hari apalagi aktivitas diluar ruangan baik untuk wanita atau laki - Â laki.
Nah mulai sekarang mari kita terapkan penggunaan sunscreen untuk setiap hari. Jika kamu melindungi kulitmu dari pancaran sinar matahari sedini mungkin, kamu akan lihat perbedaan nya pada saat kamu sudah berumur.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H