Mohon tunggu...
Salsa Haliza
Salsa Haliza Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

Halo! Aku Salsa, seorang mahasiswi prodi ilmu komunikasi, Universitas Islam Balitar. Aku tertarik dengan dunia kuliner, fashion dan lifestyle.

Selanjutnya

Tutup

Foodie Pilihan

Sensasi Kenyal Manis Cenil, Bikin Ketagihan dari Gigitan Pertama

12 Desember 2024   09:32 Diperbarui: 12 Desember 2024   09:32 73
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Foto Pedagang Cenil di Canil 46 Blitar

Siapa sih yang nggak kenal cemilan tradisional yang melegenda satu ini? Jika anda pecinta kuliner manis, tentu saja anda tidak asing dengan cemilan yang satu ini, cenil. Anda dapat memilih cenil sebagai salah satu kuliner ringan legendaris yang dapat menemani sore hari anda. Dikonsumsi saat sore hari sepulang bekerja dapat membuat mood  anda menjadi lebih baik setelah seharian berkegiatan. Menarik untuk dijajakan, cenil ini merupakan jajanan tradisional khas Jawa Timur yang memiliki cita rasa yang sedikit manis serta tekstur yang lembut dan kenyal ditambah dengan topping gula merah cair dan kelapa parut di atasnya. Di Kota Blitar jajanan ini sangat banyak diminati oleh masyarakat. Salah satu tempat penjual cenil yang ramai dikunjungi warga Blitar adalah stand Canil 46 yang terletak di depan Kantor Bank BNI Kota Blitar.

Ditengah-tengah gempuran kuliner kekinian, kuliner legendaris yang satu ini masih tetap eksis dikalangan masyarakat. Tak hanya digemari oleh orang dewasa, anak-anak juga banyak yang menyukai kuliner yang lezat satu ini. Memiliki tekstur yang kenyal serta berukuran mini membuat cenil menjadi salah satu pilihan cemilan yang cocok untuk disajikan di berbagai momen. Berbagai varian isi yang menarik dengan bentuk-bentuk yang cantik membuat cenil memiliki daya tarik lebih untuk dijajakan.

Canil 46 Blitar adalah salah satu tempat yang menjual jajanan cenil ini. Tempat ini adalah salah satu yang legendaris dan terkenal dikalangan masyarakat Kota Blitar yang menjual cenil dan berbagai macam jajanan tradisional. Mereka telah menjual jajanan ini selama kurang lebih 20 tahun. Terletak di Jalan Kenanga tepatnya di depan Kantor Bank BNI Kota Blitar, tempat yang strategis untuk menjual berbagai jenis jajanan. Sebagai seorang pengusaha, "Bu cenil" sapaan akrabnya, mengatakan bahwa untuk dapat menjalankan bisnis selama puluhan tahun, harus memiliki sifat yang ulet dan konsisten. Kreativitas juga menjadi salah satu hal yang harus dimiliki oleh pengusaha, agar tercipta inovasi-inovasi baru yang dapat mendukung kemajuan usaha yang dimiliki. Ia juga menggunakan bahan-bahan yang berkualitas agar cenil yang dihasilkan tetap lezat dan tidak mudah basi.

Selain menjual cenil, terdapat jajanan lain seperti ketan bubuk, gethuk, sawut, klepon, grontol dan masih banyak lainnya. "Alhamdulillah dalam sehari bisa laku sampai 100 kadang 150 porsi cenil sama jajanan-jajanan lainnya, mbak" ujar Bu Cenil. Karena telah berjualan dalam jangka waktu yang lama, maka mereka juga telah memiliki pelanggan setia untuk membeli dagangan mereka.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Foodie Selengkapnya
Lihat Foodie Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun