Jepara merupakan salah satu kota di Indonesia yang memiliki pasir putih layaknya pulau Bali. Bagi kalian yang berada di pulau jawa khususnya Jawa Tengah, kota Jepara bisa masuk kedalam salah satu list kalian. Untuk melengkapi liburan kalian, bisa nih nginep di salah satu 5 resort yang kece ini loh.
- Ocean View Residence Jepara
Ocean view residence merupakan salah satu resort di Jepara yang tak pernah sepi pengunjung. Resort ini terletak di pinggir pantai tegal sambi, desa Tegal Sambi, Tahunan, Jepara dan resort ini hanya menempuh waktu 5menit saja untuk ke Jepara kota.Â
Resort ini memiliki kelebihan tersendiri dibanding resort lainnya, yaitu adanya caf yang berada diatas laut, resort ini dibanderol dengan harga mulai dari Rp. 700.000,00 -- Rp. 2.000.000,00
- Sekuro Village Beach and Resort Jepara
Bagi kalian yang lebih suka menginap diarea yang jauh dari kota, kalian bisa menginap di Sekuro Village ini tepatnya resort ini terletak di pantai Blebak, Sekuro, Mlonggo yang dapat menempuh waktu 40 menit untuk sampai ke kota. Resort ini tidak pernah sepi pengunjung baik yang ingin menginap ataupun yang hanya makan di restonya, dan juga resort memiliki kelebihan yang belum dipunyai resort lain yaitu Infinity Pool yang langsung menghadap ke pantai Blebak. Siapkan uang Rp. 950.000,00 ya jika ingin menginap di resort ini.
Salah satu resort yang berada di pantai Bandengan ini menawarkan konsep resort yang Bali banget, mulai dari bangunan serta interiornya. Resort ini sangat cocok untuk kalian yang tinggal di Jawa Tengah namun ingin mengunjungi Bali versi dekat. Resort ini hanya perlu berjalan kaki selama 3 menit untuk sampai ke pantai Bandengan, walaupun berbatasan langsung dengan pantai namun resort ini tetap sejuk karena banyaknya pohon palm tumbuh. Mulai dari Rp. 605.000,00 kalian sudah bisa menikmati resort ini.
Masi bersebelahan dengan Palm Beach, pantai Bandengan juga memiliki satu lagi resort yang berada ditepi pantai yaitu Sunset Beach, lebih tepatnya resort ini berada di  Jl. Tirto samudro no 199, Bandengan. Resort yang satu ini tergolong paling murah dibandingkan resort lainnya, hanya mulai dari Rp. 280.000,00 kalian sudah bisa menikmati penginapan dengan view pantai.
Memiliki bentuk penginapan rumah berbentuk segita membuat Seaside Beach and Resto ini memiliki keunikan tersendiri dibanding resort lain yang ada di Jepara. Resort ini terletak di tepi pantai Mulyorejo,Mulyoharjo, resort ini dibanderol mulai dari Rp. 460.000,00 -- Rp. 590.000,00. Bagi kalian yang hanya ingin menikmati sunset di Seaside tapi sudah menginap diresort lain kalian bisa mencoba restonya yang tidak kalah kerennya.
Gimana resort-resort diatas ? keren kan, yuk mulai tata jadwal dan masukkan kota Jepara kedaftar liburanmu !
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H
Lihat Trip Selengkapnya