Mohon tunggu...
salsabilla alya
salsabilla alya Mohon Tunggu... Mahasiswa - Universitas Airlangga

.

Selanjutnya

Tutup

Lyfe Pilihan

Pernahkah Kamu Memberi Self Reward untuk Diri Sendiri?

23 Juni 2022   15:51 Diperbarui: 23 Juni 2022   15:57 280
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Gaya Hidup. Sumber ilustrasi: FREEPIK/Rawpixel

Selain untuk menghargai atau mengapresiasi diri sendiri, self-reward juga menjadi bukti bahwa kita telah mencintai diri kita dan kehidupan yang kita punya. Karena, tidak ada orang lain yang mampu menghargai, menyayangi, dan mencintai diri kita selain kita sendiri.

Banyak cara yang bisa dilakukan untuk menghargai atau mengapresiasi diri, misalnya dengan mengucapkan terima kasih ke diri sendiri atau juga bisa dilakukan dengan memanjakan diri dengan membeli sesuatu yang kita suka.

Menghilangkan Stress dan Mengembalikan Semangat

Bisa dikatakan bahwa self-reward adalah obat penyembuh rasa stress dari segala tekanan yang dirasakan dalam mencapai suatu target yang telah ditetapkan. 

Self-reward juga dapat meningkatkan rasa semangat dalam diri seletah melalui berbagai proses yang tidak selalu berjalan mulus atau sesuai rencana. Dengan self-reward pikiran kita bisa kembali menjadi lebih fresh dan keluar dari rasa stress yang menghantui.

Sebagai Motivasi Hidup

Dalam menjalani proses kehidupan, tentunya tidak semua dapat berjalan mulus seperti jalan tol. Up and down dalam sebuah kehidupan itu merupakan hal yang biasa dan wajar terjadi.

Ketika kita sedang dihadapkan dengan kondisi yang kurang mengenakkan atau sedang berada di bawah, terkadang dalam diri kita pasti ada rasa lelah bahkan ingin menyerah. Jadi, sesekali lakukanlah self-reward, dengan begitu kita akan merasa ada dorongan dan motivasi lagi untuk bangkit dan melanjutkan proses hidup.

Jadi, jangan lupa lakukan self-reward atas semua usaha keras yang sudah kamu lakukan. Self-reward tidak harus sesuatu mahal yang mengeluarkan banyak uang. 

Cukup lakukan sesuatu yang berkesan dan bisa membuat kamu bahagia sesuai kemampuan kamu. Tetap semangat dan jangan lupa lakukan self-reward ke diri kamu ya!!

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Lyfe Selengkapnya
Lihat Lyfe Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun