Mohon tunggu...
Salsabila Safira Putri
Salsabila Safira Putri Mohon Tunggu... Lainnya - Universitas Negeri Malang

Hobi saya membaca dan menulis

Selanjutnya

Tutup

Trip

Menikmati Semilir Angin di Pantai Ancol sebagai Wahana Rekreasi di tengah Padatnya Kota Jakarta

21 Agustus 2023   20:40 Diperbarui: 21 Agustus 2023   20:56 248
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Dokumentasi Pribadi, 2023

Jakarta adalah kota yang sangat terkenal dengan padatnya gedung-gedung pencakar langit dan aktivitas kendaraan bermotor yang merayap. Hal tersebut menjadi salah satu alasan, berkunjung ke Jakarta seperti rekreasi di padang gurun yang panas. Akan tetapi, banyak orang dari berbagai pulau pergi ke Jakarta, entah hanya sekedar ingin rekreasi saja hingga menetap bekerja. Dibalik gedung-gedung yang ramai akan orang-orang pencari nafkah, ada salah satu wisata yang ramah untuk dinikmati semua kalangan, yaitu Pantai Ancol.

Ancol merupakan salah satu wahana rekreasi yang memiliki berbagai macam destinasi wisata, salah satunya Pantai Ancol. Pantai ini berada di dalam kawasan Ancol yang beralamat di Jl. Londan Raya, Ancol, Pademangan, Jakarta Utara. Ibarata kata, bersantai di Pantai Ancol seperti memberikan sensasi yang sejuk dan menyegarkan. Bagaimana tidak? suhu kota Jakarta yang sangat panas dan aktivitas sehari-hari yang sangat padat, akan terasa sejuk jika bersantai di sini, menikmati semilir angin dan sunset di sore hari.

Pantai Ancol menjadi salah satu wahana rekreasi yang dikunjungi oleh rombongan tour Merah Putih. Rombongan ini sebagian besar diikuti oleh mahasiswa FMIPA Universitas Negeri Malang yang mengikuti acara Exhibition 2023 yang diadakan oleh Universitas Al-Azhar Indonesia. Sebagai pendatang, rombongan tour Merah Putih memilih Pantai Ancol dikarenakan lokasi yang mudah dijangkau dengan transportasi umum, yaitu menggunakan bus Trans Jakarta. Selain itu, peserta juga ingin merasakan pemandangan sunset di Pantai Ancol yang indah dan semilir angin yang memberikan nuansa sejuk di Kota Jakarta.

Pantai Ancol dibagi menjadi beberapa kawasan pantai utama, yaitu Pantai Karnival Ancol, Pantai Festival Ancol, Pantai Indah Ancol, Pantai Ria Ancol, Pantai Laguna Ancol, Pantai Bende, dan Pantai Mariana Ancol. Pantai Laguna Ancol menjadi salah satu pantai utama yang dikunjungi oleh rombongan tour Merah Putih karena dari bibir pantai ini, bisa melihat sunset dengan indah dan jelas.

Pantai Ancol tidak hanya menyajikan pemandangan alam untuk rekreasi, namun beberapa event berupa pameran kebudayaan juga sering diadakan di kawasan sekitar pantai, sehingga pengunjung dapat menikmati sunset di sore hari sekaligus mengunjungi event-event di sekitar Pantai Ancol. Yuk, menikmati indahnya sore di Pantai Ancol yang penuh kesejukan.

Dokumentasi Pribadi, 2023
Dokumentasi Pribadi, 2023

Dokumentasi Pribadi, 2023
Dokumentasi Pribadi, 2023

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Trip Selengkapnya
Lihat Trip Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun