laut menjadi salah satu sektor unggulan di Wilayah Pati. Kondisi geografis wilayah yang berada pada area pesisir mendorong aktivitas nelayan yang tinggi sebagai salah satu bentuk mata pencaharian masyarakat setempat. Pengetahuan terhadap jenis-jenis biota laut sangatlah penting untuk diketahui, khususnya dalam mengembangkan pemahaman terhadap keanekaragaman hayati di perairan laut. Pengenalan ini perlu dilakukan sejak dini kepada anak-anak sebagai pelajaran penting agar dapat selalu menghargai keindahan serta memahami lebih dalam mengenai keterkaitan antara makhluk hidup dan lingkungan sekitar. Pengetahuan tentang biota laut juga membantu dalam memahami pentingnya menjaga ekosistem laut yang seimbang untuk keseimbangan ekologi global.
Desa Purwokerto, Kecamatan Tayu, Kabupaten Pati (24/07/23). HasilSosialisasi dilakukan oleh Mahasiswa KKN Tim II UNDIP 2023/2024 beberapa hari sebelum pelaksanaan kegiatan lomba yang bertujuan untuk menilai seberapa jauh pengetahuan siswa terhadap keragaman jenis biota laut. Berdasarkan kegiatan tersebut, ditemukan bahwa sebagian besar siswa telah mengetahui jenis-jenis biota yang ada di perairan laut. Mengetahui hal ini, Mahasiswa KKN Tim II UNDIP 2023/2024 mengadakan pengenalan biota laut yang juga bertujuan untuk meningkatkan kreativitas anak melalui lomba mewarnai yang dilaksanakan pada Hari Senin, 24 Juli 2023 sebagai bentuk peringatan Hari Anak Nasional. Kegiatan lomba dilaksanakan dengan bantuan dan partisipasi dari Siswa-Siswi SD Negeri Purwokerto 02.
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana
Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI