Mohon tunggu...
Salma Nadia Salsabilla
Salma Nadia Salsabilla Mohon Tunggu... Mahasiswa - saat ini menjadi mahasiswa dan aktivis di berbagai organisasi

hai selamat datang, semoga suka dengan tulisanku ya!

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Sosialisasi Pojok Literasi Pegadaian Syariah : Mengenal Lebih Lanjut Tentang Produk-produk Pegadaian Syariah

30 September 2023   12:50 Diperbarui: 30 September 2023   12:57 192
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
foto bersama sosialisasi pojok literasi pegaadaian syariah

Pada hari minggu, 24 September 2023 telah dilaksanakannya sosialisasi lanjutan pojok literasi pegadaian syariah. Dalam penyampaian materi tersebut disampaikan oleh Yuliana selaku tim PPK Ormawa Hima PBS UMSurabaya.

Sosialisasi ini merupakan lanjutan dari sebelumnya tentang pengenalan awal dari pegadaian syariah, materi yang disampaikan pada saat berlangsungnya sosialisasi ini tentang macam-macam produk yang ada di pegadaian syariah.

Pegadaian Syariah menawarkan beragam produk keuangan yang sesuai dengan prinsip-prinsip syariah. Beberapa produk yang ditawarkan oleh Pegadaian Syariah seperti:

  1. KUR Syariah (Kredit Usaha Rakyat Syariah) : Produk ini adalah fasilitas pinjaman kepada nasabah yang memiliki usaha produktif untuk pengembangan usahanya dalam jangka waktu tertentu. Pinjaman ini diberikan secara syariah, bebas riba
  2. Rahn : Produk Rahn adalah bentuk pembiayaan gadai emas, di mana emas seperti perhiasan maupun emas batangan dapat dijadikan jaminan untuk memperoleh dana. Ini merupakan salah satu produk unggulan Pegadaian Syariah
  3. Pinjaman BPKB Kendaraan : Pegadaian Syariah juga menawarkan pinjaman uang dengan jaminan BPKB kendaraan. Ini memudahkan nasabah untuk mendapatkan dana dengan menggunakan kendaraan sebagai jaminan

Pegadaian Syariah terus mengembangkan produk-produknya untuk memenuhi kebutuhan nasabah dan mendukung pertumbuhan ekonomi yang sesuai dengan prinsip syariah. Produk-produk ini membantu masyarakat untuk memperoleh dana dengan cara yang halal dan sesuai dengan ketentuan syariah Islam.

Setelah penyampaian materi dan diskusi tanya jawab dilakukan sesi monev dan foto bersama. Diharapkan dengan adanya sosialisasi pojok literasi pegadaian syariah masyarakat mendapatkan pemahaman mengenai macam-macam produk yang ada di pegadaian syariah.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun