Pajak di Indonesia di masa sekarang seolah menjadi "mata pencaharian" bagi pemerintah untuk bisa melunaskan berbagai hutang yang Negara punya, masyarakat dibebankan oleh banyak tuntutan pajak yang menjadi regulasi serta kebijakan yang sudah lumrah di Indonesia. Faktanya banyak pajak yang sudah di implementasikan tetapi hal tersebut tidak dapat juga menutup hutang Negara yang dimiliki, lantas untuk apa pajak seharusnya digunakan?
Pajak yang efektif berperan penting dalam menjaga stabilitas perekonomian, mempengaruhi pertumbuhan ekonomi dan meningkatkan kesadaran masyarakat. Pentingnya perpajakan yang efektif juga menghadapi tantangan perpajakan dan stabilitas keuangan, namun dengan kebijakan perpajakan yang tepat dan perlindungan hukum yang kuat, pajak dapat menjadi alat yang efektif untuk memberdayakan masyarakat dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat.
Adapun peran pajak dan hutang memegang peran penting dalam keuangan negara. Pajak yang efektif dapat meningkatkan pendapatan negara dan mengurangi ketergantungan pada hutang sehingga memperbaiki keseimbangan anggaran. Namun, sistem pajak yang kurang efektif dapat menyebabkan penghindaran pajak dan penurunan pendapatan serta meningkatkan ketergantungan pada hutang. serta peran dalam implementasi kebijakan pajak yaitu pemerintah harus merancang kebijakan yang tepat untuk mengumpulkan dana yang diperlukan tanpa menimbulkan beban berlebihan bagi warga negara atau merugikan perekonomian.
Dengan ini pemerintah seharusnya bisa mengelola hutang Negara dengan baik seperti pada cara melakukan perencanaan hutang dengan matang yang dimana dengan mempertimbangkan pada aspek tujuan, jumlah serta pada proses pelunasan hutang sebelum mengambil keputusan untuk meminjam dengan meminjam sesuai angka kebutuhan dan bisa memastikan kemampuan pemerintah untuk bisa melusasi hutang tersebut.
Hal ini tidak luput dalam tantangan yang ada dalam menerapkan pajak yang efektif di Indonesia seperti pada reformasi system pajak yang digunakan untuk meningkatkan efesiensi dan keadilan pada system pajak, peningkatan kepatuhan pajak dengan menggalakkan kesadaran akan kewajiban pajak serta pada peningkatan transparansi dan akuntabilitas pada pajak.Â
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H