Judul adalah salah satu struktur terpenting dalam suatu tulisan. Sebelum ke bagian isi, pembaca akan melihat judul terlebih dahulu. Maka dari itu, judul harus dibuat semenarik mungkin agar mendapat perhatian pembaca. Untuk membuat judul, diperlukan ketepatan dalam menentukan kata.
Kita bebas memilih kata untuk judul, namun harus tetap sesuai dengan isi tulisan. Jangan sampai judul dan isi tidak berkorelasi. Terdapat keterkaitan antara judul dan bagian isi teks. Dengan melihat bagian paling atas dari teks ini, kita setidaknya langsung bisa mengetahui atau menduga gambaran isi dari bahasan yang kita baca.
Penulisan judul sudah ada aturan tersendiri. Kaidah tersebut tercantum dalam Ejaan yang Disempurnakan (EYD). Oleh karena itu, kita tidak bisa seenaknya ketika menuliskan judul. Umumnya, kata di judul harus diawali dengan huruf kapital. Akan tetapi, terdapat kata yang tidak boleh menggunakan kapital. Apa saja? Ini dia pembahasan selengkapnya.
1. Preposisi
Preposisi atau kata depan di judul harus menggunakan huruf kecil. Kata depan terbagi menjadi tiga bagian, diantaranya:
 - kata dasar : di, ke, dari, dengan, pada, bagi, untuk, buat, guna, oleh, terhadap, bagi, daripada, sejak, sampai, seperti, buat, akan, antara, demi, hingga, kecuali, dengan, berkat, tentang, seperti, serta, dan tanpa
  - preposisi gabungan: kepada, daripada, oleh karena itu, antara,
  - kata berafiks: bersama, beserta, menuju, menurut, sekitar, selama, seluruh, bagaikan, terhadap, melalui, dan mengenai
2. Kata sandang
Kata sandang adalah kata yang tidak memiliki arti tapi menjelaskan nomina (kata benda). Jenis kata sandang yaitu si, sang, dan para. Penulisan kata sandang di judul harus kecil.
3. Partikel
Partikel atau kata tugas adalah kelas kata yang hanya memiliki arti gramatikal dan tidak mempunyai arti leksikal. Diantara kata yang termasuk partikel yaitu, pun, per, dan demi.
4. Konjungsi
Konjungsi atau kata hubung adalah kata yang menghubungkan antarklausa, antarkalimat, dan antarparagraf. Yang termasuk kata hubung yaitu dan, serta, karena, tetapi, sehingga, dalam, jika, kalau, maka, meskipun, kendati, walau, tentang, sebagai, secara, seperti, ialah, agar, supaya, setelah, selanjutnya, hingga, sejak, lagipula, melainkan, sedangkan, atau, ataupun, maupun, untuk, supaya, sebab, sehingga, sampai, akibatnya, lalu, kemudian, jikalau, apabila, walaupun, biarpun, seperti, sebagai, bagaikan, biar, biarpun, bahkan, yaitu, yakni, kecuali, dan selain.