Mohon tunggu...
Sakila Maritza Hasibuan
Sakila Maritza Hasibuan Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa Teknologi Pangan Universitas Diponegoro

Saya memilki hobi menulis dan membaca

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Keunikan Jurusan Teknologi Pangan Universitas Diponegoro

12 Oktober 2024   23:21 Diperbarui: 12 Oktober 2024   23:34 51
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilmu Sosbud dan Agama. Sumber ilustrasi: PEXELS

Jurusan Teknologi Pangan adalah salah satu bidang studi yang semakin populer seiring dengan berkembangnya industri pangan dan kesadaran akan pentingnya keberlanjutan sumber daya alam. Tidak hanya berfokus pada produksi makanan, tetapi juga mencakup aspek aspek seperti ketahanan pangan, inovasi teknologi, dan pengelolaan sumber daya. Jurusan Teknologi Pangan Universitas Diponegoro adalah salah satu program studi yang berada di bawah Fakultas Peternakan dan Pertanian. Program ini didirikan untuk memenuhi kebutuhan akan profesional yang memiliki keahlian di bidang pengolahan pangan, keamanan pangan, dan inovasi produk pangan tingkat nasional maupun internasional. Jurusan Teknologi Pangan Universitas Diponegoro memiliki beberapa keunikan yang membuatnya menjadi salah satu pilihan menarik bagi calon mahasiswa yang tertarik dalam bidang pangan. Berikut adalah beberapa keunikan yang dimiliki oleh jurusan ini:

  1. Akreditasi Unggul dan Reputasi Terbaik

Jurusan Teknologi Pangan Universitas Diponegoro telah meraih akreditasi "A" dari Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT), yang mencerminkan kualitas pendidikan dan pengajaran yang sangat baik. Selain itu , Universitas Diponegoro dikenal sebagai salah satu Universitas terbaik di Indonesia.

  1. Interdisipliner: Gabungan Sains dan Teknologi

Jurusan Teknologi Pangan merupakan kombinasi dari berbagai disiplin ilmu, seperti biologi, kimia, mikrobiologi, dan fisika. Para mahasiswa mempelajari bagaimana mengolah bahan pangan dengan cara aman, sehat, dan efisien melalui penggunaan teknologi. Jurusan Teknologi Pangan tidak hanya mampu memahami komposisi kimiawi makanan, tetapi juga teknologi pengolahan.

  1. Kelompok Studi (LABS CORP)

Labs Milk, Labs Bakery, Labs Boga, dan Labs Beverage, dengan berbagai kelompok studi yang ditawarkan mahasiswa dapat menggali berbagai aspek dari industri pangan secara mendalam. Labs Milk fokus pada penelitian dan pengolahan produk susu, Labs Bakery mengeksplorasi teknik dan inovasi dalam pembuatan roti dan kue, Labs Boga memungkinkan mahasiswa untuk belajar tentang kuliner dan pengolahan makanan, dan Labs Beverage menekankan pada produksi dan pengembangan minuman. Ini tidak hanya memperkaya pengetahuan dan keterampilan mahasiswa, tetapi juga mempersiapkan mereka untuk berkontribusi secara langsung dalam industri pangan yang terus berkembang.

  1. Program Pendukung Pengembangan Soft Skill

Selain fokus pada aspek teknis dan akademis, Jurusan Teknologi Pangan Universitas Diponegoro juga memberikan perhatian kepada soft skill mahasiswa. Berbagai program seperti pelatihan kepemimpinan, kewirausahaan, dan komunikasi disediakan untuk membekali mahasiswa dengan kemampuan yang dibutuhkan di dunia kerja. 

  1. Pengabdian Masyarakat

Pengabdian kepada masyarakat di Undip adalah untuk memberikan kontribusi langsung kepada masyarakat melalui penerapan ilmu pengetahuan dan teknologi yang telah dikembangkan. Tak terkecuali pada jurusan teknologi pangan, jurusan ini sendiri pun memiliki kontribusinya dalam berbagai bidang terkhususnya pada sektor pangan. Sebagai contoh kegiatan edukasi dari mahasiswa teknologi pangan kepada masyarakat mengenai potensi komoditas dari daerah tersebut.

  1. HALAMAN :
    1. 1
    2. 2
    Mohon tunggu...

    Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
    Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
    Beri Komentar
    Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

    Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun