[Desa Tangkil, 29 Juli 2023]- Mahasiswa KKN-T Fiphal kelompok 6 yang menjalani kegiatan Kuliah Kerja Nyata (KKN) di Desa Tangkil, Kec. Caringin-Bogor menunjukkan rasa kepedulian terhadap minat baca pada siswa, salah satu bukti kepeduliannya yaitu dengan diadakannya program Pembuatan Sudut Baca yang dilakukan di Perpustakaan SDN 01 Tangkil.Â
Tujuan dari dibuatnya Sudut Baca ini adalah untuk meningkatkan minat baca khususnya pada siswa/i yang ada di SDN 01 Tangkil, karena sudut baca dapat mendekatkan siswa dengan buku sehingga siswa menjadi lebih tertarik untuk membaca serta dapat juga membantu sekolah untuk melestarikan budaya literasi sehingga menjadi suatu kebiasaan baik yang dilakukan terus menerus oleh siswa.
Sesusai dengan tujuannya, pembuatan Sudut Baca ini membuat siswa/i di SDN 01 Tangkil menjadi sangat antusias dalam membaca, hal ini membuat guru-guru menjadi senang dan merasa terbantu dalam rangka meningkatkan minat baca siswa/i nya.Â
Sebelum masuk ke dalam Sudut Baca ini, para siswa mengisi absen terlebih dahulu, lalu setelah itu mereka dapat memilih buku apa yang mau mereka baca.
Selain itu, mahasiswa KKN-T Fiphal Kelompok 6 juga membantu siswa/i yang belum lancar membaca sehingga dapat meningkatkan keterampilan membaca mereka. Dengan adanya Sudut Baca diharapkan siswa/i di SDN 01 Tangkil menjadi tertarik dengan buku, dan membaca bisa menjadi aktivitas yang menarik untuk mengisi waktu luang. Dengan membaca, dapat meningkatkan wawasan dan pengetahuan pada siswa/i.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H