Berada di tengah-tengah orang  yang kebahagiannya hampir sempurna
Dikelilingi oleh orang-orang yang mereka sayangi
Terkadang membuatku berpikir
sebegitu tidak pentingkah?
kehadiranku di hidup mereka
Aku akui aku memang tidak cantik,
tidak putih, tidak memiliki banyak teman, masih jauh dari agama, tidak juga memiliki segalanya.
Orang yang melihatku akan menganggap aku baik-baik saja.
Tapi kita tidak pernah tau kan apa yang orang itu pendam dalam hati dan pikirannya.
Kita tidak tau seberapa sering dia menangis dalam keheningan malam
Kita tidak tau seberapa seringnya dia mengeluh kepada tuhannya akan hidupnya yang mengesankan
Dia tidak butuh di kasihani, dia tidak butuh apa yang kalian miliki dia hanya butuh orang-orang menyadari kehadirannya apa adanya tanpa ada pengaruh orang lain
Mungkin terdengar sedikit egois tapi dia hanya ingin itu dalam hidupnya.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H