Mohon tunggu...
Sahesti Sri Wulandari
Sahesti Sri Wulandari Mohon Tunggu... Freelancer - Freelancer

Content Writer, Part- Time Teacher, Voice Over.

Selanjutnya

Tutup

Trip Pilihan

Fatu Braun, Eksplorasi Keindahan Tersembunyi di Kabupaten Kupang

12 Februari 2024   11:17 Diperbarui: 12 Februari 2024   11:44 347
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Fatu Braun, sebuah bukit kecil yang terletak di kecamatan Amarasi Selatan,Kab. Kupang,  Nusa Tenggara Timur, menawarkan keindahan alam yang memikat dan kearifan lokal yang kaya. Fatu yang berarti batu dan Braun adalah seorang tokoh dari bangsa Barat yang konon katanya menurut penduduk lokal dialah yang menemukan tempat ini. 

Jika masuk ke tempat ini maka pengunjung tidak perlu membayar biaya masuk atau tiket masuk karena tempat ini gratis bagi semua pengunjung. Ketika pengunjung menginjakkan kaki di tempat ini maka akan disuguhkan kenikmatan alam yang luar biasa. Di bagian puncak juga dibangun sebuah lopo-lopo (pondokan) yang dapat digunakan pengunjung untuk beristirahat dari terik sinar matahari. 

Fatu Braun dikelilingi oleh perbukitan hijau yang menghadirkan panorama luar biasa. Keberadaan hamparan laut yang luas memberikan kesan damai dan menambah keeksotisan tempat ini. Tidak hanya itu, obyek wisata yang terletak di bagian selatan ini, menawarkan pemandangan alam yang menakjubkan dan menjadi daya tarik utama bagi para pencinta alam.

Para pengunjung yang gemar berpetualang dapat menikmati kegiatan trekking di bukit dan menjelajahi beragam lanskap sekitar desa. Mulai dari perbukitan, hutan, pantai hingga keindahan alam yang mempesona, setiap langkah di Fatu Braun menghadirkan pengalaman yang tak terlupakan.

Jika pengunjung berhasil sampai di puncak bukit maka setiap lelah pasti terbayar karena tempat ini menyuguhkan pemandangan pantai Teres yang luas membentang seolah tidak bertepi. Buih pantai pun terlihat sangat indah dari puncak bukit Fatu Braun. 

Fatu Braun tidak hanya memikat dengan keindahan alamnya, tetapi juga dengan kearifan budaya lokal. Desa ini dihuni oleh masyarakat  yang memiliki warisan budaya yang kuat. Para pengunjung dapat merasakan keramahan masyarakat setempat dan terlibat dalam beragam kegiatan tradisional seperti tarian adat, pembuatan tenun ikat, serta belajar tentang sistem pertanian tradisional.

Wisatawan dapat berinteraksi dengan masyarakat lokal, memahami kehidupan sehari-hari mereka, dan mendalami tradisi-tradisi yang masih dijaga dengan konsisten. Hal ini memberikan kesempatan unik bagi para pengunjung untuk meresapi kearifan lokal dan memperkaya pengalaman wisata mereka.

Pariwisata di Fatu Braun menawarkan beragam aktivitas bagi para pengunjung. Mulai dari petualangan alam hingga kegiatan budaya, setiap kunjungan menjadi lebih berwarna. Para pecinta sejarah juga dapat mengunjungi situs-situs bersejarah di sekitar desa, seperti goa Jepang yang merefleksikan sejarah dan nilai-nilai lokal.

Fatu Braun di Nusa Tenggara Timur adalah destinasi yang harmonis antara keindahan alam dan kearifan budaya lokal. Dengan pesona alam yang memukau, budaya yang kaya, dan beragamnya pengalaman wisata, desa ini menjadi destinasi yang patut dipertimbangkan bagi mereka yang mencari pengalaman wisata yang mendalam dan berkesan.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Trip Selengkapnya
Lihat Trip Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun