Tentunya di era modern ini kita sangat tidak asing dengan berbagai media sosial yang ada di zaman sekarang, yang mana media sosial telah menjadi bagian penting dari kehidupan mayoritas masyarakat. Keberadaan media sosial pun tidak lain merupakan salah satu dampak dari kemajuan teknologi. Masyarakat kian menjadi ketergantungan dengan keberadaan media sosial tersebut dikarenakan berbagai kemudahan yang ditawarkan oleh media sosial, salah satunya kemudahan dalam upaya terhubungnya pada orang - orang sekitar hanya dengan ponsel pintar atau smartphone-nya saja. Tentunya dengan segala kemajuan teknologi yang terdapat pada gadget - gadget yang ada di zaman sekarang menambah nilai menarik bagi masyarakat di era modern ini. Seperti yang kita ketahui, di zaman sekarang kita dapat dengan mudah untuk mengakses berbagai hal, salah satunya membeli makanan atau barang. Kita hanya perlu menggunakan salah satu aplikasi yang terdapat di dalam ponsel genggam kita lalu kita bisa mendapatkan barang yang kita inginkan, tentunya kita juga hanya perlu membayarnya melalui ponsel genggam kita.
Masyarakat terkadang menjadi "terlalu nyaman" dengan keberadaan media sosial ini, sehingga terkadang mereka malah menjadi 'asing' dengan lingkungan sekitar atau orang - orang terdekatnya. Seringkali kita melihat anak - anak, remaja, hingga orang dewasa cenderung lebih asyik dengan ponselnya dibandingkan dengan orang - orang di sekitarnya. Hal ini lah yang perlu diperhatikan, karena semakin maju perkembangan zaman, tentunya akan semakin banyak pula dampak - dampak lainnya bagi kehidupan kita. Dampaknya dapat berupa hal positif yang memberikan keuntungan atau justru malah merugikan karena hal negatif yang diberikan. Contohnya, anak bisa kesusahan dalam bersosialisasi khususnya dengan orang - orang baru, seperti di sekolah, taman bermain. Anak akan merasa canggung saat akan memulai obrolan dengan orang - orang sekitarnya karena terbiasa berbincang melalui media sosial yang mana hal tersebut tidak sama dengan saat kita mengobrol secara langsung dengan orang lain.Â
Peran orang tua dan orang - orang sekitar dirasa sangat dibutuhkan pada kasus - kasus seperti anak yang menjadi susah bersosialisasi karena terlalu banyak bermain media sosial. Orang tua perlu lebih banyak kegiatan guna mengisi waktu luang bersama anak - anaknya, karena hal tersebut tentunya bisa mengalihkan perhatian anak - anak yang biasanya lebih banyak menghabiskan waktu untuk bermain media sosial dan berbagai fitur di gadgetnya dibanding berbincang - bincang bersama orang sekitarnya. Orang tua juga bisa mulai mengobrol tentang berbagai hal mengenai keseharian anak saat anak sedang ada waktu luang, selain membuat anak teralihkan dari media sosial juga dapat meningkatkan hubungan komunikasi antara orang tua dan anak - anaknya.
Namun media sosial nyatanya tidak hanya memberikan dampak negatif, loh. Kita juga bisa bertemu dengan orang - orang baru melalui media sosial. Seperti yang baru - baru ini sedang naik daun yaitu, Clubhouse. Clubhouse merupakan sebuah platform media sosial yang mewadahi orang - orang atau kelompok tertentu untuk berkumpul dan mengobrol bersama mengenai topik tertentu yang sesuai dengan minat mereka masing - masing. Aplikasi atau platform tersebut memfasilitasi orang - orang dengan minat yang sama tersebut dengan menyediakan sebuah fitur yang dinamakan 'room' dan diberi judul sesuai dengan topik yang akan diperbincangkan, lalu orang -orang yang tertarik dengan judulnya dapat masuk dan ikut berbincang di dalamnya.
Jadi, kita sebagai pengguna media sosial harus bijak dalam penggunaannya, sehingga tidak semata - mata hanya mendapat dampak negatifnya saja, namun harus memberikan dampak positif yang tentunya harus lebih banyak bagi kehidupan kita sehari - hari.
sumber :Â
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana
Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI