Mohon tunggu...
Safira Alya
Safira Alya Mohon Tunggu... Lainnya - Mahasiswa Universitas Negeri Malang

saya seorang mahasiswa Administrasi Pendididikan Fakultas Pendidikan di Universitas Negeri Malang

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Pengalaman Magang yang Sangat Mengesankan di Dinas Pendidikan Kota Batu

19 Desember 2023   20:13 Diperbarui: 19 Desember 2023   20:27 178
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilmu Sosbud dan Agama. Sumber ilustrasi: PEXELS

Dalam semester 5 ini saya mengambil kegiatan magang di Dinas Pendidikan Kota Batu, terhitung sejak 14 September hingga 14 Desember 2023 atau sama dengan 3 bulan saya melakukan kegiatan magang. Kegiatan tersebut sangat berkesan dan penuh dengan pembelajaran yang belum pernah saya lakukan di perkuliahan. Saat melakukan program magang saya bersama dua teman saya yaitu Baidhowi Muslikh dan Ulfa Damayanti dari program studi Administrasi Pendidikan (AP) di Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Negeri Malang. Kami ditempatkan di bagian yang berbeda, saya di tempatkan di bagian PNF (Pembinaan Pendidikan Anak Usia Dini dan Pendidikan Masyarakat) tetapi saya rolling tempat dengan teman saya Ulfa Dia Damayanti di bagian umum 2 minggu sekali . Di bagian umum tersebut termasuk resepsionist juga, jadi di bagian umum kami di bagian masuk dan keluarnya surat. Dan teman saya Baidhowi Mushlikh di tempatkan di UPTD bagian arsip.

Jadi saya ditempatkan di bidang PNF (Pembinaan Pendidikan Anak Usia Dini dan Pendidikan Masyarakat) tidak berfokus di PAUD saja tetapi di bagian masyarakat seperti guru agama se-Kota Batu. Dibagian PNF (Pembinaan Pendidikan Anak Usia Dini dan Pendidikan Masyarakat) terdapat sub bagian yaitu: Sarana dan Prasaranan Pembinaan Pendidikan Anak Usia Dini dan Pendidikan; Kurikulum dan Kelembagaan Pembinaan Pendidikan Anak Usia Dini dan Pendidikan Masyarakat; dan Pendidik dan Tenaga Kependidikan Pembinaan Pendidikan Anak Usia Dini dan Pendidikan Masyarakat.

Dan saya masuk di bagian Pendidik dan Tenaga Kependidikan Pembinaan Pendidikan Anak Usia Dini dan Pendidikan Masyarakat, di bagian tersebut memfokuskan terhadap pendidik dan tenaga kependidikan seperti Guru PAUD,TK,KB/SPS,PKBM, dan juga Guru Agama seperti Seperti guru TPQ dari Lembaga Pembinaan dan Pengembangan Taman Kanak-kanak Alquran atau LPPTKA Kota Batu. Lalu, guru Injil melalui (Badan Kerjasama Gerejawi), kemudian guru Pondok Pesantren (Ponpes) melalui kelompok kerja Ponpes. Ada juga melalui PHDI (Parisada Hindu Dharma Indonesia) Kota Batu untuk guru Hindu, lalu Majelis Agama Budha Theravada Indonesia (Magabudhi) untuk guru Budha, Paroki Gembala Baik Kota Batu juga.

Dalam meningkatkan kualitas pendididik dan tenaga kependidikan guru PAUD,TK,KB/SPS, dan PKBM, bidang menyiapkan beberpa workshop atau pelatihan seperti pelatihan penguatan implementasi pendidikan inklusi di lembaga PAUD se-Kota Batu Tahun Anggaran 2023, Pendidikan dan pelatihan kompetensi guru jenjang Taman Kanak-Kanak (Penguatan Kurikulum Merdeka pada jenjang PAUD) , dan pelatihan Penguatan Karakter guru PAUD Se-Kota Batu.

Pada Penguatan Implementasi Pendidikan Inklusi di lembaga PAUD se-Kota Batu Tahun Anggaran 2023 dilaksanakan selama 3 hari, pada hari pertama dan kedua dilaksanakan di hotel zam-zam dengan 6 Pemateri, dalam pelatihan tersebut dihadiri perwakilan guru yang memiliki anak ABK dalam sekolahnya. Jadi bidang sudah mendata sekolah yang terdapat ABK (Anak Berkebutuhan Khusus) melalui google sheets yang di share di tiap lembaga PAUD, dan perwakilan dua guru hadir dalam pelatihan tersebut, Dan dalam pelatihan tersebut diberi penjelasan tentang cara menangani ABK (Anak Berkebutuhan Khusus) denagn baik dan benar, di beri penjelasan tentang pendidikan Inklusi yang benar dalam Lembaga PAUD. Pada hari ketiga dilaksanakan di TK Negeri Pembina yang terletak di Kecamatan Junrejo. Pada kegiatan di hari ketiga dihadiri juga ABK (Anak Berkebutuhan Khusus) yaitu Tuna Rungu, Tuna Grahita Ringan, Down Syndrom, Speech Delay, dan juga Hyperaktif.

Pada Pendidikan dan Pelatihan Kompetensi Guru Jenjang Taman Kanak-Kanak (Penguatan Kurikulum Merdeka pada jenjang PAUD) dilaksanakan dalam empat hari pada tanggal 13 November sampai dengan 16 November 2023 dilaksanakan dari jam 8 pagi sampai dengan jam 5 sore dengan pemateri dari dosen PGPAUD Universitas Negeri Malang. Dinas Pendidikan Kota Batu lebih tepatnya bagian PNF (Pembinaan Pendidikan Anak Usia Dini dan Pendidikan Masyarakat) sudah bermitra dengan Universitas Negeri Malang, tiap harinya diisi 3 sampai 4 pemateri dengan sub topik berbeda, dalam pelatihan ini rata rata yang mengikuti guru yang sudah menjadi PNS.

Dan pada Pelatihan Penguatan Karakter guru PAUD Se-Kota Batu dilaksanakan selama lima hari dari tanggal 27 November sampai dengan 2 Desember 2023, pada kegiatan ini narasumber tiap harinya sama dengan peserta yang berbeda, dari bidang PNF (Pembinaan Pendidikan Anak Usia Dini dan Pendidikan Masyarakat) sub bagian Pendidik dan Tenaga Kependidikan Pembinaan Pendidikan Anak Usia Dini dan Pendidikan Masyarakat sudah membagi rata peserta tiap harinya, masing-masing lembaga mengirimkan dua perwakilan yaitu kepala sekolah dan satu guru.

Pada Tanggal 21 November sampai dengan 22 November dilaksanakan Hari Aksara Internasional Provinsi Jawa Timur, dan Kota Batu sebagai tuan rumahnya. Pada Hari Aksara Internasional Provinsi Jawa Timur ini merupakan tanggung jawab bagian PNF (Pembinaan Pendidikan Anak Usia Dini dan Pendidikan Masyarakat) dalam mempersiapkan acara tersebut bidang PNF (Pembinaan Pendidikan Anak Usia Dini dan Pendidikan Masyarakat) menyiapkan goodie bag yang berisikan kain batik eco print, tiga macam keripik yaitu keripik apel, keripik nangka, dan keripik paprika merah, dan juga minuman lemon madu, barang-barang tersebut merupakan barang umkm dari warga Kota Batu.

Dan juga kami menyiapkan tumblr botol minum yang di desain khusus untuk hari aksara, botol minum tersebut akan diberikan kepada lima puluh orang pertama yang mengunjungi booth pameran Dinas Pendidikan Kota Batu . Rangkaian Hari Aksara Internasional Provinsi Jawa Timur yaitu pada tanggal 21 November 2023 dua orang perwakilan daerah mengikuti rangkaian City Tour, yaitu jalan jalan mengelilingi Kota Batu. Kota Batu terkenal dengan Kota Wisata jadi kami memilih BALOGA (Batu Love Garden) dan Coban Talun untuk dijadikan destinasi wisata dalam rangkaian City Tour. Saya dan teman saya yaitu Ulfa Dia Damayanti diamanahi menjadi TL (Tour Leader), tugas dari TL (Tour Leader) yaitu memastikan peserta mengisi presensi, memastikan peserta dapat konsumsi yaitu snack dan makan siang berupa nasi kotak, memastikan peserta lengkap saat berpindah lokasi, dan juga mendokumentasikan rangkaian acara City Tour.

Pada Tanggal 22 November 2023 merupakan Puncak Hari Aksara Internasional Provinsi Jawa Timur rencananya akan dihadiri gubernur jawa timur tetapi karena satu hal, bu gurbernur jawa timur berhalangan hadir dan digantikan oleh SEKDA Kota Batu. Dalam puncak Hari Aksara Internasional Provinsi Jawa Timur di meriahkan oleh tampilan tampilan yang memukau dari perwakilan siswa dan siswi yang bertalenta, seperti gabungan Paduan Suara dari siswa siswi SD, SMP, dan SMA Kota Batu yang beranggotakan tiga ratus siswa dan siswi, Orkestra dari SMP 01 Kota Gresik, tampilan tari daerah dari siswa siswi Kota Batu. Dalam rangkaian acara Hari Aksara selama dua hari tersebut setiap daerah provinsi jawa timur mengadakan pameran, pameran tersebut berisikan ciri khas yang terdapat pada daerah masing-masing. Dan dalam pameran tersebut dilombakan dengan kategori pameran terkreatif yang dimenangkan oleh Kota Batu, pameran terbanyak pengunjung dimenangkan oleh Kota Ponorogo, dan pameran terbaik dimenangkan oleh Kota Banyuwangi. Dan dalam acara puncak tersebut terdapat juga acara penyerahan awarding terhadap siswa siswi berprestasi di Provinsi Jawa Timur dan juga santunan kepada anak yatim dan piatu.

Seiring berjalannya waktu, motivasi saya mengikuti program magang ini semakin menguat untuk mencari pengetahuan yang belum saya ketahui sebelumnya. Hingga kini hari terakhir saya menjalankan kegiatan magang di Dinas Pendidikan Kota Batu pada tanggal 14 Desember 2023, berat rasanya untuk kembali lagi berkuliah seperti biasa, karena saya sudah merasa nyaman dengan aktifitas saya di Dinas Pendidikan Kota Batu, namun itulah kenyataan yang harus saya lakukan demi menambah ilmu pengetahuan dan wawasan lebih dalam terkait bidang yang saya tekuni. Harapan saya semoga dengan mengikuti kegiatan ini saya lebih bisa memahami proses dan pelaksanaan manajemen di suatu lembaga pendidikan sehingga apabila kelak saya sudah terjun ke dunia kerja saya sudah lebih siap menghadapi tugas-tugas yang akan dikerjakan.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun